Konten dari Pengguna

Tata Cara Stek Sirih Gading agar Cepat Tumbuh

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
12 Oktober 2024 8:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tata cara stek sirih gading. Unsplash/Jacob Spaccavento
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tata cara stek sirih gading. Unsplash/Jacob Spaccavento
ADVERTISEMENT
Tanaman sirih gading adalah tanaman hias yang memiliki banyak manfaat untuk manusia. Ketahui tata cara stek sirih gading agar dapat memperbanyak produksi tanamannya dan rasakan lebih banyak lagi manfaat lainnya.
ADVERTISEMENT
Stek atau setek tanaman ini dapat dilakukan dengan dua media, yaitu batang atau tunas tanaman dan daun tanaman.

Tata Cara Stek Sirih Gading dengan Batang atau Tunas

Ilustrasi tata cara stek sirih gading. Unsplash/Jacob Spaccavento
Jika ingin memperbanyak tanaman sirih gading dengan stek batang atau tunas, ikutilah tata cara stek sirih gading berikut ini.

1. Potong Benjolan Kecil di Bawah Cabang

Pada bagian bawah temu daun atau cabang, terdapat ruas-ruas akar. Bagian seperti benjolan kecil yang ada di situ menjadi kunci untuk memperbanyak sirih gading.
Dengan memotong benjolan kecil tersebut, maka proses stek berikutnya dapat dilakukan. Nantinya, ia akan tumbuh menjadi beberapa tanaman.

2. Menjaga Kelembapan Tanah

Salah satu faktor penting dalam stek sirih gading adalah menjaga kelembapan tanah. Dengan menyiram tanah secara teratur, terutama pada musim kemarau, tanaman ini bisa tumbuh dengan cepat.
ADVERTISEMENT

3. Berikan Sinar Matahari yang Cukup

Letakkan tanaman sirih gading di tempat yang terkena sinar matahari. Jika ia mendapatkan sinar matahari yang cukup, maka tanaman sirih gading akan jauh lebih produktif dan aktif.

Manfaat Tanaman Sirih Gading

Ilustrasi tata cara stek sirih gading. Unsplash/Olena Shmahalo
Selain mengetahui cara stek sirih gading, ketahuilah manfaat tanaman sirih gading yang sangat beragam. Salah satunya adalah menyerap polutan udara.
Salah satu jenis sirih gading yang kuat dalam menyerap polutan udara adalah sirih gading jade. Daunnya berwarna hijau tua pekat dan bentuknya mirip hati.
Berikut ini adalah manfaat tanaman sirih gading selengkapnya.

1. Memurnikan Udara

Sirih gading dapat menyerap polutan berbahaya seperti formaldehida, benzena, dan xylene yang ada di udara. Polutan-polutan ini berasal dari asap rokok, produk pembersih rumah tangga, dan bahan bangunan.
ADVERTISEMENT

2. Menambah Pasokan Oksigen

Sirih gading dapat mengubah karbon dioksida (CO2) menjadi oksigen (O2).

3. Menjaga Kelembapan Udara dan Kesehatan Pernapasan

Sirih gading dapat menjaga kelembapan udara di dalam ruangan. Serta, dapat membantu pernapasan dan mengurangi risiko gangguan pernapasan.

4. Menjaga kesehatan kulit

Sirih gading dapat menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik.

5. Menjaga Kesehatan Psikologis

Sirih gading dapat menciptakan suasana yang sejuk dan segar sehingga pikiran menjadi lebih tenang.

6. Menambah Estetika Ruangan

Sirih gading cocok untuk diletakkan di dalam ruangan karena toleran terhadap cahaya yang redup. Selain itu, bentuk daunnya yang cantik juga menambah nilai estetika ruangan.
Demikianlah tata cara stek sirih gading dan manfaatnya untuk kehidupan manusia.