Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin? Ketahui Faktanya di Sini

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
4 Januari 2024 22:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin. Sumber: Pexels.com/Orhan Akbaba
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin. Sumber: Pexels.com/Orhan Akbaba
ADVERTISEMENT
Umur berapa kambing betina siap kawin? Secara umum, kambing betina siap untuk dikawinkan pada usia enam hingga delapan bulan.
ADVERTISEMENT
Namun, peternak perlu memperhatikan tanda-tanda berahi pada kambing betina agar tidak terjadi perkawinan terlalu dini yang berisiko bagi hewan ternak.
Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan mengenai umur kambing betina siap kawin beserta fakta menariknya berikut ini.

Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin?

Ilustrasi Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin. Sumber: Pexels.com/Sergey Savage
Umur berapa kambing betina siap kawin? Pertanyaan tersebut mempunyai jawaban yang bervariasi. Pasalnya, ada yang mengatakan 6 – 8 bulan, ada pula yang mengatakan 6 – 10 bulan.
Mengutip dari buku Beternak Kambing Unggul, Sarwono (2008: 26) kambing betina mulai dewasa pada umur 6 – 8 bulan. Pada usia tersebut, kambing sudah bisa dikawinkan.
Namun, pada kondisi dan jenis kambing tertentu seperti kambing PE (etawa) perkawinan di usia 6 – 8 bulan perlu dihindari. Hal itu diperlukan karena alat reproduksi kambing etawa betina belum berkembang secara sempurna.
ADVERTISEMENT
Kambing etawa betina akan lebih siap untuk kawin pada usia 15 – 18 bulan. Namun, kambing jenis lain rata-rata sudah siap kawin di usia delapan bulan ke atas.
Berdasarkan kondisi tersebut, jelas bahwa peternak perlu bersabar dalam mengawinkan kambing betina dengan kambing jantan. Pasalnya, hal itu berkaitan dengan kesiapan organ reproduksi kambing betina untuk mengandung anak kambing.

Ciri-Ciri Kambing Betina Berahi

Ilustrasi Umur Berapa Kambing Betina Siap Kawin. Sumber: Pexels.com/Robson Silva
Selain mengetahui umur ideal bagi kambing betina untuk kawin, peternak juga perlu mengetahui ciri kambing betina yang berahi.
Secara umum, kambing betina akan mengalami berahi pertamanya dalam rentang umur 8 – 12 bulan.
Mengutip dari buku Mengatasi Permasalahan Praktis Beternak Kambing, Susanto dan Maloedyn (2015: 82), ciri-ciri kambing betina yang sedang mengalami berahi, yaitu:
ADVERTISEMENT
Kesimpulannya, pertanyaan umur berapa kambing betina siap kawin memiliki jawaban yang bervariasi. Namun, umur kambing betina (selain PE) yang relatif aman untuk dikawinkan dengan kambing jantan adalah di atas 8 bulan, yakni saat betina sudah berahi. (AA)