news-card-video
25 Ramadhan 1446 HSelasa, 25 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

2 Tempat Jual Box Hampers di Bandung dan Jasa Merangkainya

Seputar Jabar
Artikel yang membahas wisata dan kuliner di daerah Jawa Barat
23 Maret 2025 15:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Jual Box Hampers. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Raelle Gann-Owens.
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Jual Box Hampers. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Raelle Gann-Owens.
ADVERTISEMENT
Tempat jual box hampers di Bandung, bisa jadi pilihan tepat untuk mencari kemasan hantaran. Tempat jual box hampers, biasanya juga memiliki jasa merangkai hantaran. Sehingga pelanggan bisa mengirimkan hampers yang indah.
ADVERTISEMENT
Bagi yang belum tahu, arti kata hampers, berasal dari bahasa Inggris, yakni hamper. Hal ini tercantum dalam kamus bahasa Inggris online Cambridge, dalam dictionary.cambridge.org.
Hamper punya arti wadah persegi panjang besar dengan tutup. Sedangkan, hampers yang umumnya diketahui berupa wadah yang berisi hadiah dihias dengan cantik, untuk diberikan kepada orang lain.

Rekomendasi Tempat Jual Box Hampers di Bandung

Rekomendasi tempat jual box hampers di Bandung yang tepercaya ada di dua tempat. Tempat jualnya juga memiliki jasa hias hampers, sehingga memudahkan pelanggan untuk memberikan hampers yang indah.
Berikut rekomendasi tempat menjual box hampers sekaligus jasa menghiasnya.

1. Gracia Gift Hampers

Pertama, ada Gracia Gift Hampers, di Kopo Mas Regency, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung. Dari Instagram resminya, @graciagift, tempat ini memiliki klien perusahaan besar. Dalam sekali pesanan, minimal pesanan adalah 30 pesanan dalam 3-4 minggu sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Hampers yang bisa dirangkai di toko hampers ini di antaranya, barang pecah belah, seperti gelas, teko teh dan lain sebagainya. Selain itu, makanan yang awet seperti kue kering juga bisa dihias di sini.

2. Grow Gift Shop & Hobbies

Lalu ada Grow Gift Shop & Hobbies yang ada di Jalan Pager Gunung No.13, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.
Dari Instagram resmi @growgiftshop, toko ini dapat menghias aneka jenis hantaran. Mulai dari cokelat, aneka teko teh, hingga mahar pernikahan. Tokonya tepercaya dan memiliki pelayanan yang baik.
ADVERTISEMENT
Itu tadi rekomendasi tempat jual box hampers di Bandung, yang juga melayani jasa menghias hampersnya. Informasinya bisa jadi referensi untuk mencari jasa hias hampers di Bandung. (Fitri A)