Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.5
22 Ramadhan 1446 HSabtu, 22 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
3 Masjid untuk Itikaf di Ciamis pada Akhir Bulan Ramadan
20 Maret 2025 15:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Masjid untuk itikaf di Ciamis perlu diketahui umat muslim yang ingin beribadah pada akhir bulan Ramadan nanti. Sebab, saat menjelang akhir bulan Ramadan, banyak orang melakukan iktikaf di masjid untuk beribadah dan lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt.
ADVERTISEMENT
Iktikaf merupakan kegiatan menetap dalam masjid selama beberapa waktu untuk beribadah sebagaimana dikutip dari buku Fikih Puasa Ramadhan, I’tikaf, dan Lailatul Qadar, Wafi Marzuqi Ammar, Lc., M.Pd.I.,MA., Ph.D., (2024:228). Waktu melaksanakan iktikaf yang paling baik adalah saat 10 hari terakhir pada bulan Ramadan.
3 Masjid untuk Itikaf di Ciamis yang Perlu Diketahui Umat Muslim
Agar iktikaf sah dilakukan, umat muslim wajib melakukannya di masjid. Bagi yang berdomisili di Ciamis, maka terdapat beberapa masjid untuk itikaf di Ciamis yang bisa disambangi. Adapun daftar masjid tersebut antara lain sebagai berikut.
1. Masjid Agung Ciamis
Berada di tengah kota, Masjid Agung Ciamis selalu ramai oleh umat muslim yang ingin beriktikaf pada akhir Ramadan Sebagai masjid besar di Ciamis, banyak orang memilih untuk beribadah di sini karena tempatnya yang luas dan nyaman. Selain itu, ada berbagai kegiatan keagamaan saat bulan Ramadan.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No. 3, Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat 46211
2. Masjid Al-Gani
Berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Masjid Al-Gani adalah salah satu masjid di Ciamis yang memiliki letak strategis.
Area masjid ini cukup luas, sehingga bisa menampung banyak jemaah untuk beribadah. Tempatnya pun nyaman, sehingga bisa beribadah dengan khusyuk di masjid ini.
Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No. 346, Imbanagara, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat 46215
3. Masjid Besar At-Taqwa
Masjid Besar At-Taqwa bisa jadi masjid lainnya untuk melaksanakan iktikaf. Berukuran cukup besar dengan area yang luas, tersedia tempat yang nyaman untuk beribadah. Terdiri dari 2 lantai, fasilitas seperti toilet serta tempat wudu yang bersih tersedia di sini.
Lokasi: Jl. Siliwangi, Kawalimukti, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat 46253
ADVERTISEMENT
Ketiga masjid untuk itikaf di Ciamis tersebut dapat dijadikan pilihan untuk dikunjungi. Masyarakat bisa memilih lokasi masjid terdekat dari tempat tinggal untuk mempermudah iktikaf saat akhir bulan Ramadan nanti. (PRI)