news-card-video
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

6 Paket Bukber Hotel Bogor 2025, Cocok Didatangi bersama Pasangan

Seputar Jabar
Artikel yang membahas wisata dan kuliner di daerah Jawa Barat
5 Maret 2025 16:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Paket Bukber Hotel Bogor 2025. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Louis Hansel.
zoom-in-whitePerbesar
Paket Bukber Hotel Bogor 2025. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Louis Hansel.
ADVERTISEMENT
Melaksanakan bukber bersama pasangan bisa dilakukan di restoran yang ada di hotel. Tersedia paket bukber hotel Bogor 2025, yang bisa jadi lokasi tepat melaksanakan iftar bersama pasangan.
ADVERTISEMENT
Paket bukber di hotel disediakan oleh restoran yang ada di lokasi. Biasanya, paket buka bersama memiliki tema makanan tertentu, dengan harga promosi yang telah dipublikasikan bersama dengan menunya.
Berbuka puasa bersama di hotel, tentu perlu melakukan reservasi terlebih dulu. Hal ini dikarenakan tempat makan yang terbatas.

Rekomendasi Paket Bukber Hotel Bogor 2025

Rekomendasi paket bukber hotel Bogor 2025, bisa ditemui di berbagai hotel. Buka puasa di restoran hotel memiliki beragam pilihan menu makanan dengan penyajian secara prasmanan.
Berikut merupakan rekomendasi paket bukber yang tersedia di hotel di Bogor. Rekomendasinya cocok didatangi bersama dengan pasangan.

1. ASTON Bogor Hotel and Resort

Paket bukber pertama ada dari ASTON Bogor Hotel and Resort. Berdasarkan Instagram resmi @astonbogor, restoran di hotel ini memiliki sajian ala Arabian Corner, dengan beragam pilihan menu prasmanan, makanan yang bisa dipesan langsung dan juga makanan penutup.
ADVERTISEMENT
Untuk berbuka puasa di sini, harga per paket per orangnya mulai dari Rp288.000.

2. Bigland Bogor Hotel Int'l & Convention Hall

Selanjutnya, ada restoran di Bigland Bogor Hotel Int'l & Convention Hall. Dari Instagram resminya @biglandbogorhotel, hotel ini menyediakan paket buka puasa dengan tema Journey of Ramadan Treasure.
Aneka makanan, minuman dan makanan penutup bisa dinikmati di sini. Harga paket buka puasa per orangnya mulai dari Rp175.000. Dengan membeli paket berbuka puasa, pengunjung juga bisa mengikuti undian Umroh gratis dari hotel ini.

3. Swiss-Belinn Bogor

Berikutnya ada hotel Swiss-Belinn Bogor di Jalan Padjajaran Indah V. Berdasarkan Instagram resmi @swissbelinnbogor, paket buka puasa secara prasmanan di tempat ini memiliki tema Moroccan Feast. Tentu saja, sajian makanan ala Maroko bisa dinikmati di sini.
ADVERTISEMENT
Harga paket buka puasa ala Maroko di hotel ini mulai dari Rp240.000.

4. Savero Style Hotel Bogor

Berikutnya ada Savero Style Hotel Bogor, yang juga berlokasi di Jalan Pajajaran. Magical of 1001 Nights Iftar Buffet jadi tema menarik restoran hotel ini untuk paket buka puasanya.
Berdasarkan Instagram resmi @saverostylehotel, harga paketnya mulai dari Rp135.000.

5. Luminor Hotel Bogor

Lalu ada Luminor Hotel Bogor di Jalan Cidangiang, yang juga menawarkan paket buka puasa bersama. Dalam Instagram resmi @luminorbogor, tema sajian buka puasa di hotel ini yakni ala Cappadocia. Harga paketnya mulai dari Rp165.000.
ADVERTISEMENT

6. Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center

Terakhir, ada Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center, yang menawarkan paket buka puasa dengan tema Kelana Rasa dengan sajian menu peranakan.
Berdasarkan Instagram resmi @novotelbogor, sajian dengan beragam kombinasi kuliner Melayu, Tiongkok dan Indonesia ditawarkan di sini.
Demikian rekomendasi paket bukber hotel Bogor 2025, yang bisa didatangi pasangan yang akan melaksanakan iftar bersama. Informasinya bisa jadi referensi mencari tempat iftar di Bogor. (Fitri A)
ADVERTISEMENT