Konten dari Pengguna

Misteri Green Canyon Pangandaran, Destinasi Wisata Indah yang Ramai Wisatawan

Seputar Jabar
Artikel yang membahas wisata dan kuliner di daerah Jawa Barat
25 April 2025 18:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Misteri Green Canyon Pangandaran, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Arnaud Mariat
zoom-in-whitePerbesar
Misteri Green Canyon Pangandaran, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Arnaud Mariat
ADVERTISEMENT
Misteri Green Canyon Pangandaran menarik untuk diketahui karena menyimpan kisah yang seru. Apalagi tempat ini merupakan salah satu destinasi wisata populer yang ada di Pangandaran dan selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari situs resmi tourism.pangandarankab.go.id, Green Canyon adalah wisata alam berupa aliran sungai yang diapit oleh dua bukit bebatuan menembus gua. Keindahan dari tempat ini membuatnya tampak seperti Grand Canyon yang ada di Amerika Serikat.

Misteri Green Canyon Pangandaran sebagai Tempat Wisata Populer

Misteri Green Canyon Pangandaran, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Iewek Gnos
Meski populer dengan keindahan alamnya, ada pula kisah misteri Green Canyon Pangandaran yang tersimpan. Sesuai informasi dari situs indonesia.go.id, diketahui bahwa dahulu sungai di sepanjang objek wisata Green Canyon Pangandaran ini dikenal angker.
Hal tersebut membuat masyarakat setempat jarang ada yang berani melintas di aliran sungai maupun di bantaran sungai. Berbagai kisah mitos pun menyebar di kalangan masyarakat, sehingga membuat banyak orang takut berkunjung ke aliran sungai tersebut.
ADVERTISEMENT
Sejak dibuka menjadi kawasan wisata, masyarakat mulai berani melewati sungai tersebut. Awalnya Green Canyon memiliki nama Cukang Taneuh yang berarti jembatan tanah. Sementara, nama Green Canyon dipopulerkan oleh seorang warga negara Perancis bernama Bill John pada tahun 1993 silam.
Kala itu ia tengah melihat tebing serta sungai yang berwarna kehijauan dan menyebutnya dengan nama Green Canyon. Oleh sebab itu, nama Green Canyon pun masih digunakan hingga saat ini oleh banyak orang.
Nama Green Canyon dipilih karena bentuk areanya yang mirip dengan Grand Canyon yang ada di Amerika Serikat. Wisatawan asing tersebut tampak kagum dengan keindahan air terjun di pinggir sungai serta relief-relief bebatuan stalaktit yang terus mengeluarkan air.
Sejak saat itu, kawasan ini pun populer di kalangan wisatawan, bahkan hingga wisatawan mancanegara. Di sini wisatawan bisa mencoba aneka aktivitas wisata, mulai dari naik perahu untuk menikmati pemandangan alam, berenang, hingga body rafting.
ADVERTISEMENT
Itu dia informasi mengenai kisah misteri Green Canyon Pangandaran yang populer di kalangan masyarakat. Meski dahulu jadi kawasan yang terkenal angker, kini Green Canyon jadi salah satu wisata alam populer yang tidak pernah sepi oleh wisatawan. (PRI)