Konten dari Pengguna

Wisata Situs Gunung Padang: Destinasi dengan Pemandangan Indah

Artikel yang membahas wisata dan kuliner di daerah Jawa Barat
9 Februari 2025 15:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jabar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Situs Gunung Padang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Ruben Hanssen
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Situs Gunung Padang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Ruben Hanssen
ADVERTISEMENT
Menilik berbagai destinasi yang legendaris menjadi hal menarik untuk dilakukan untuk menghabiskan waktu akhir pekan. Ada tempat serupa yang bisa dikunjungi umum yang bernama Wisata Situs Gunung Padang.
ADVERTISEMENT
Situs Gunung Padang yang kini sudah dijadikan sebagai Cagar Budaya Nasional kerap dikunjungi untuk penelitian. Selain itu, tak sedikit pula yang berminat untuk datang ke situs saat sedang menikmati waktu liburan.

Wisata Situs Gunung Padang dengan Megalit yang Apik

Wisata Situs Gunung Padang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Ruben Hanssen
Wisata Situs Gunung Padang memiliki panorama sekitar yang patut diacungi jempol. Dikutip dari jadesta.kemenparekraf.go.id, tempat ini berlokasi di Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Dimulai sejak tahun 1979, terdapat penduduk setempat yang melaporkan situs satu ini hingga akhirnya Gunung Padang ditetapkan menjadi Cagar Budaya Nasional oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 2014.
Situs ini berdiri di atas lahan yang luas dengan megalit gagah, sehingga tempat satu ini dinobatkan sebagai situs megalitikum dunia. Untuk dapat mengunjungi situs ini, calon pengunjung perlu menanjak melalui tangga yang jarak tempuhnya kurang lebih sejauh 175 meter.
ADVERTISEMENT
Meski perlu melewati beberapa anak tangga, saat sampai di atas kelelahan calon pengunjung akan terbayarkan dengan pemandangannya yang memikat. Selain bebatuan besar yang legendaris, calon pengunjung juga akan dimanjakan dengan hamparan pepohonan hijau yang asri.
Fasilitas di area wisata pun sudah cukup memadai, ada toilet yang cukup terjaga kebersihannya. Selain itu, di Gunung Padang juga disediakan musala dan warung yang menjajakan makanan dan minuman untuk isi amunisi setelah perjalanan panjang.
Bagi calon pengunjung yang ingin berwisata ke tempat ini perlu menyiapkan bujet yang masih ramah di dompet. Tiket masuk ke wisata dibanderol dengan harga Rp10.000 per orang untuk wisatawan lokal, sementara untuk wisatawan mancanegara dikenakan tarif sebesar Rp35.000.
Jika berkunjung menggunakan kendaraan pribadi dari pusat kota, calon pengunjung perlu menempuh perjalanan sekitar 30 kilometer dengan waktu estimasi selama 1 jam. Pengelola pun menyediakan area parkir yang memadai dengan tarif parkir mulai dari Rp15.000-an per kendaraan.
ADVERTISEMENT
Wisata Situs Gunung Padang yang memiliki megalit memesona dengan panorama memanjakan mata dapat dijadikan sebagai destinasi kunjungan di perjalanan liburan selanjutnya. (NIS)