Konten dari Pengguna

3 Toko HP di PIK yang Lengkap dan Tepercaya untuk Berbelanja

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
25 Juni 2024 14:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Toko HP di PIK, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Đức Trịnh
zoom-in-whitePerbesar
Toko HP di PIK, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Đức Trịnh
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Toko HP di PIK yang tepercaya banyak dicari orang yang ingin membeli ponsel baru dan berdomisili di wilayah tersebut. Membeli ponsel memang perlu dilakukan di toko tepercaya agar bisa mendapatkan produk asli dengan kualitas terbaik.
ADVERTISEMENT
PIK atau Pantai Indah Kapuk merupakan kawasan terencana yang terletak di Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Tangerang sebagaimana dikutip dari situs p2k.stekom.ac.id. Di kawasan ini ada hunian, tempat wisata, pertokoan, hingga pusat perbelanjaan.

Rekomendasi Toko HP di PIK untuk Mendapatkan Ponsel Terbaru

Toko HP di PIK, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Ameen ALmayuf
Dari banyaknya pertokoan yang ada di kawasan PIK, ada berbagai toko HP di PIK yang lengkap dan tepercaya untuk belanja ponsel terbaru. Agar tidak bingung dalam menentukan toko yang ingin dikunjungi, berikut daftar selengkapnya.

1. ERAFONE Pantai Indah Kapuk

Terletak di kawasan Mall PIK Avenue, ERAFONE Pantai Indah Kapuk bisa jadi opsi pertama untuk mendapatkan ponsel baru dengan pilihan yang beragam. Toko yang telah memiliki banyak cabang di Indonesia menjual berbagai jenis produk elektronik.
ADVERTISEMENT
Produk elektronik khususnya ponsel tersedia dalam merek yang bervariasi, mulai dari Apple, Samsung, OPPO, Vivo, dan lain sebagainya. Selama berbelanja, akan ada staf yang siap menjelaskan dan membantu kebutuhan para pembeli.
Alamat: Mall PIK Avenue, Jl. Pantai Indah Kapuk No. 6 Lt. 2, RT.6/RW.2, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Jakarta 14470
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-22.00 WIB

2. Samsung Experience Store PIK

Masih berada di kawasan Mall PIK Avenue, bagi yang ingin membeli ponsel merek Samsung, maka bisa datang ke Samsung Experience Store PIK. Sesuai namanya, toko ini hanya menjual produk elektronik dari merek Samsung.
Di sini pembeli bisa melihat dan mencoba secara langsung berbagi ponsel dari Samsung sebelum membelinya. Pelayanan terbaik dengan staf yang siap membantu juga bisa dirasakan oleh setiap pembeli ketika berkunjung ke toko HP ini.
ADVERTISEMENT
Alamat: Mall PIK Avenue, Jl. Pantai Indah Kapuk No. 6 Lantai 2, RT.6/RW.2, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Jakarta 14470
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-22.00 WIB

3. iBox

Toko HP di PIK lainnya yang bisa dikunjungi adalah iBox. Toko satu ini bisa dikunjungi jika tertarik untuk membeli ponsel dengan merek Apple. Ada beragam jenis iPhone hingga iPad yang bisa dibeli di sini.
Tidak hanya membeli ponsel baru, pembeli juga bisa mendapatkan beragam akesori untuk ponsel secara lengkap di toko ini. Harga yang bersaing dengan pelayanan yang baik pun ditawarkan oleh iBox yang ada di PIK Avenue.
Alamat: PIK Avenue, Lantai GF, B11, Jl. Pantai Indah Kapuk No. 6, RT.6/RW.2, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Jakarta 14470
ADVERTISEMENT
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-21.30 WIB
Ketiga toko HP di PIK tersebut bisa jadi pilihan untuk dikunjungi guna membeli ponsel baru. Setiap toko menghadirkan berbagai jenis ponsel dari berbagai merek dengan harga bersaing yang bisa dipilih sesuai keinginan. (PRI)