Konten dari Pengguna

5 Kawasan Bisnis di Jakarta yang Strategis

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
27 November 2023 14:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kawasan bisnis di jakarta. Sumber: Unsplash/Irwansyahdan Irwansyahdan
zoom-in-whitePerbesar
Kawasan bisnis di jakarta. Sumber: Unsplash/Irwansyahdan Irwansyahdan
ADVERTISEMENT
Jakarta sebagai pusat perekonomian Indonesia memiliki sejumlah kawasan bisnis yang strategis. Beberapa kawasan bisnis di Jakarta tersebut menjadi pusat perhatian para usahawan di bidang industri.
ADVERTISEMENT
Seperti dikutip dari Buku Learn Indonesian Level 5 Advanced Volume 1 Enhanced Version, pembangunan di Jakarta sangat pesat, terutama yang berupa pusat perbelanjaan, apartemen, dan jalan. Jakarta memiliki beberapa kawasan bisnis yang terkenal, karena strategis serta infrastrukturnya yang baik.

4 Kawasan Bisnis di Jakarta

Kawasan bisnis di jakarta. Sumber: Unsplash/Muhammad Rizki
Dengan pesatnya pertumbuhan bisnis dan perekonomian di Jakarta, tidak jarang para start-up besar menjadikan wilayah Jakarta sebagai tempat strategis untuk pertumbuhan dan perkembangan bisnisnya.
Berikut beberapa kawasan bisnis di Jakarta yang strategis tersebut.

1. Kawasan SCBD

Kawasan SCBD atau Sudirman Central Business District merupakan pusat bisnis bertaraf internasional yang berkembang dengan pesat, karena lokasinya yang berada di jantung Kota Jakarta.
Banyak orang yang ingin membuka usaha atau bekerja di kawasan elit ini. Beberapa perusahaan teknologi yang memiliki kantor di SCBD di antaranya ada Shopee, Google, OYO, OVO, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT

2. Kawasan Thamrin

Kawasan Thamrin berlokasi di Jakarta Pusat. Lokasinya sangat terkenal dengan pusat perbelanjaan untuk kalangan menengah sampai atas, dan memang cocok bagi para pengusaha memulai bisnis, bekerja, atau mencari hiburan.
Beberapa gedung perkantoran yang ada di Thamrin yaitu Menara UOB, Menara BCA, City Tower, dan pusat perbelanjaan yang ada di tengah kota Jakarta, seperti Plaza Indonesia, dan Grand Indonesia.

3. Kawasan Kuningan

Selanjutnya, kawasan Kuningan termasuk ke dalam kawasan segitiga emas, atau membentuk poros bisnis di Jakarta. Selain karena lokasinya memang strategis, kawasan ini juga berdekatan dengan beberapa gedung kedutaan besar dan kementerian.
Semua bangunan yang ada di Kuningan tersebut menyandang status premium. Sedangkan, untuk bangungan yang paling terkenal di sana, yaitu ada Mega Kuningan, dan Rasuna Epicentrum.
ADVERTISEMENT

4. Kawasan Gatot Subroto

Terakhir, ada kawasan Gatot Subroto. Kawasan bisnis di Jakarta satu ini berlokasi di sepanjang Jalan Gatot Subroto yang terdapat sejumlah gedung perkantoran elit seperti, Capital Place, Menara Global, dan Centennial Tower.
Selain itu, akses ke sana juga sangat mudah, karena adanya jalan tol dan sarana transportasi umum, seperti bus TransJakarta.
Itulah kawasan bisnis di Jakarta yang strategis, di mana kawasan-kawasan tersebut sangat cocok dijadikan tempat usaha, mencari pekerjaan, atau sebagai tempat hiburan. (ERI)