Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
5 Makanan Aceh di Jakarta dengan Cita Rasa Rempah yang Kuat dan Nikmat
16 Februari 2024 14:36 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Makanan Aceh di Jakarta kini banyak dan mudah dijumpai. Cita rasa rempah yang kuat tentu tetap lekat dari makanan-makanan khas Negeri Serambi Mekah di Jakarta , meski jauh dari tanah asalnya.
ADVERTISEMENT
Cita rasa rempah yang kuat dari makanan Aceh berasal dari kombinasi jintan, cengkih, kayu manis, kapulaga, dan adas.
Seperti yang dipaparkan dalam buku Ragam Kuliner Aceh: Nikmat yang Sulit Dianggap Remeh, Murdijati Gardjito, dkk. (2018:29), kombinasi rempah ini dikarenakan adanya pengaruh dari India dan Arab pada masa perdagangan zaman dahulu
Tempat Makan Makanan Aceh di Jakarta dengan Cita Rasa Rempah yang Kuat
Berbagai tempat makan makanan Aceh di Jakarta, menyajikan menu yang sering dijumpai yakni Mie Aceh . Selain itu masakan seperti Ayam Tangkar, Martabak Aceh dan lain sebagainya.
Untuk bisa menikmati aneka makanan khas Aceh di Jakarta, masyarakat tentu bisa mengunjungi salah satu tempat makan makanan khas Aceh berikut ini.
ADVERTISEMENT
1. Mie Aceh Seulawah
Pertama ada Mie Aceh Seulawah yang telah menjual aneka makanan Aceh sejak tahun 1996. Seperti nama tempat makannya, tempat ini memiliki sajian Mie Aceh yang nikmat. Berdasarkan Instagram resminya, mieacehseulawah, tempat ini juga menyediakan roti canai hingga ayam tangkar.
2. Kopi Tarik Edwin
Selanjutnya ada Kopi Tarik Edwin. Tempat ini terkenal dengan sajian kopi tarik dan juga mie Aceh. Pada sajian mie aceh di Kopi Tarik Edwin, acar bawangnya selalui bikin nagih. Di sini juga menyediakan es timun kerok yang menyegarkan.
ADVERTISEMENT
3. Atjeh Connection
Atjeh Connection merupakan tempat makan yang memiliki interior dan ornamen hiasan yang ramai. Meski begitu, tempatnya nyaman dan kualitas makanan yang tidak diragukan.
Berdasarkan Instagram resminya, @the_atjehconnection, tempat ini menyediakan mie aceh nyemek dengan beragam pilihan topping yang beragam. Yakni tersedia termasuk udang, daging, dan cumi.
4. Jambo Kupi
Berikutnya ada Jambo Kupi, yang menyajikan aneka menu khas Aceh yang autentik. Salah satu menu yang disajikan di tempat makan ini adalah nasi guri ayam tangkap. Selain itu ada pula aneka sajian camilan khas Aceh, seperti
ADVERTISEMENT
5. Waroeng Aceh Kemang
Terakhir ada Waroeng Aceh Kemang. Tempat makan ini sederhana, namun selalu ramai pengunjung. Tempat ini juga jadi tempat nongkrong bagi sebagian orang. Pengunjung akan ramai berdatangan terutama di malam hari.
Menu yang bisa dipesan di tempat ini ada mi instan Aceh, nasi Goreng Aceh, nasi Aceh, mie Aceh dan roti canai.
Itulah beberapa rekomendasi tempat makan makanan Aceh di Jakarta, yang bisa dikunjungi saat ingin mencicipi cita rasa masakan Aceh berempah nikmat. (Fitri A)