Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Plaza Timur GBK Gate Berapa? Pengunjung Wajib Tahu
17 Mei 2024 14:33 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
‘Plaza Timur GBK gate berapa?’, pertanyaan seperti ini kerap muncul bagi pengunjung yang belum terbiasa mendatangi kawasan Gelora Bung Karno Senayan atau GBK Senayan . Sebetulnya area Plaza Timur GBK ini tidak sulit untuk dijangkau.
ADVERTISEMENT
Dalam peta Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang ada pada website resmi SUGBK, gbk.id, Plaza Timur menghadap ke arah timur dari stadion utama. Tempat ini biasanya dijadikan sebagai lokasi berkumpul atau penukaran tiket konser yang diadakan di GBK.
Plaza Timur GBK Gate Berapa?
Bagi yang bertanya mengenai ‘Plaza Timur GBK gate berapa?’, sebetulnya, lokasinya ada di antara Stadion Akuatik dan Istora Senayan. Berdasarkan website resmi pengelola GBK Senayan, gbk.id, Plaza Timur GBK berhadapan dengan gate E, gerbang stadion utama.
Area Plaza Timur GBK memiliki area yang lapang dan terhubung dengan area Plaza Parkir Timur.
Akses Pengunjung Menuju Plaza Timur GBK
Akses pengunjung menuju Plaza Timur GBK bisa diakses dengan menggunakan kendaraan umum dan juga kendaraan pribadi. Berikut merupakan akses menuju Plaza Timur GBK, bagi pengunjung yang bepergian dengan kendaraan pribadi dan kendaraan umum.
ADVERTISEMENT
1. Akses Kendaraan Pribadi
Kendaraan pribadi pengunjung bisa masuk ke area GBK dengan melewati pintu 5 Gelora Bung Karno, di Jalan Pintu Satu Senayan. Letak pintu ini ada di sebelah pusat perbelanjaan fX Sudirman.
Pengunjung perlu berputar balik dan belok kiri di gerbang atau pintu 5. Pengunjung perlu berjalan lurus hingga tiba di kawasan Parkir Timur Senayan. Di area Parkir Timur Senayan dapat menampung banyak kendaraan roda 4.
Untuk parkir kendaraan roda 2, pengunjung bisa parkir di area parkir Stadion Akuatik. Letaknya juga tidak jauh dari Parkir Timur Senayan.
Pengunjung perlu berjalan kaki untuk mencapai area Plaza Timur GBK, atau area lapang di antara Stadion Akuatik dan Istora Senayan.
2. Akses Pejalan Kaki
Akses pengguna kendaraan umum, bisa dijangkau dengan melalui Pintu 6 Gelora Bung Karno. Letaknya berada di antara Stasiun MRT Istora Mandiri dan Halte Bus Gelora Bung Karno. Pintu ini hanya dibuka khusus bagi pejalan kaki.
ADVERTISEMENT
Setelah memasuki pintu 6, pengunjung bisa berjalan lurus hingga bertemu dengan persimpangan di mana terdapat patung Ir. Soekarno.
Kemudian pengunjung perlu berjalan dengan mengambil arah kanan (arah timur) atau menuju Istora Senayan. Pengunjung akan tiba di Plaza Timur GBK, setelah melewati Istora.
Dengan mengetahui lokasi Plaza Timur GBK gate berapa serta aksesnya, tentu pengunjung tidak akan kesulitan mencapai lokasi ini. (Fitri A)