Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
3 Tempat Makan di Purwokerto yang Enak dan Murah Pilihan Warga Lokal
15 April 2025 16:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Purwokerto tidak hanya populer karena mendoan hangat nan lezat atau getuk gorengnya yang legendaris. Sebab, terdapat beberapa tempat makan di Purwokerto yang enak dan murah, rekomendasi dari warga lokal.
ADVERTISEMENT
Tempat makan tersebut bisa dituju bersama keluarga atau orang tersayang. Tentu saja menawarkan menu khas Purwokerto serta berbagai sajian lain yang rasanya sangat lezat dan pastinya sayang untuk dilewatkan.
Tempat Makan di Purwokerto yang Enak dan Murah, Pas untuk Kulineran
Purwokerto merupakan wilayah yang menjadi ibu kota dari Kabupaten Banyumas. Wilayah ini terbentuk oleh 4 kecamatan, yaitu Purwokerto Timur, Purwokerto Barat, Purwokerto Selatan, dan Purwokerto Utara.
Tidak hanya memiliki pariwisata yang menawan, kuliner Purwokerto pun menawarkan daya tarik tersendiri. Bagi yang sedang berkunjung maupun mencari tempat makan di Purwokerto yang enak dan murah, berikut ini rekomendasinya:
1. Djago Jowo Purwokerto
Rekomendasi pertama adalah Djago Jowo Purwokerto. Tempat makan ini menawarkan berbagai menu khas Indonesia dengan rasa yang begitu enak dengan harga yang pastinya sangat terjangkau.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari akun Instagram @warung_djagojowo, pengunjung yang datang berombongan bisa memesan menu bancakan. Harganya begitu terjangkau, mulai dari Rp3.000 saja para pengunjung sudah bisa menikmati kuliner lezat Purwokerto.
Alamat: Jl. Gelora Indah I, Mangunjaya, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
2. Table Nine Resto
Pilihan lainnya adalah Table Nine Resto. Tempat satu ini sering menjadi pilihan keluarga, karena memiliki porsi yang bisa dinikmati lebih dari dua orang. Meski begitu, harga setiap menu yang ditawarkan tetap terjangkau, termasuk untuk menu paketnya.
Tidak hanya menu lengkap dengan harga terjangkau, tempat ini pun memiliki suasana yang sangat nyaman. Tersedia pula area untuk acara, seperti reuni, gathering, rapat, hingga pernikahan.
Alamat: Jl. Profesor DR. HR Bunyamin Purwokerto Utara, Pabuaran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
3. Mampir Pawon Purwokerto
Saat memasuki tempat ini, pengunjung akan seperti sedang bersantap di rumah makan khas Jawa. Bangunannya menggunakan kayu dengan atap jerami, konsepnya semi terbuka. Namun, daya tarik utamanya adalah menunya.
Tempat ini menawarkan aneka satai, seperti satai sosis, satai dumpling, dan masih banyak lagi. Konsepnya bersantapnya prasmanan, pengunjung bisa mengambil sendiri menu yang diinginkan.
Alamat: Jl. Gelora Indah I, Mangunjaya, Purwokerto, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Demikian tempat makan di Purwokerto yang enak dan murah, rekomendasi dari warga lokal. Tempat ini sangat cocok untuk bersantap murah meriah bersama orang terdekat. (YD)