Konten dari Pengguna

Pantai Sigandu Batang: Lokasi, Daya Tarik, HTM, Aktivitas, dan Cara ke Sana

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
26 April 2025 15:15 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pantai Sigandu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pixabay/BernhardJaeck
zoom-in-whitePerbesar
Pantai Sigandu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pixabay/BernhardJaeck
ADVERTISEMENT
Pantai Sigandu merupakan tempat wisata pandai dengan pemandangan alam yang indah. Pantai ini masih terjaga keindahannya dan menjadi tempat yang aman untuk bermain anak-anak.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Melancong ke Laut - Tata Kelola Pariwisata Maritim Indonesia, karya Kemenko Maritim (2020:220) bahwa Pantai Sigandu Batang menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Batang karena lokasinya yang mudah dijangkau dan tidak jauh dari pusat Kota Batang. Bahkan jalan menuju wisata tersebut memudahkan para wisatawan untuk mengunjungi pantai tersebut.

Daya Tarik dan Aktivitas di Pandai Sigandu Batang

Pantai Sigandu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pixabay/GiuseppeDio
Pantai Sigandu bisa menjadi destinasi wisata yang tepat untuk pergi liburan bersama keluarga. Pantai ini memiliki pasir putihnya yang bersih dengan ombak yang tenang, sehingga aman untuk tempat bermain anak-anak.
Salah satu yang menjadi daya tarik pantai ini adalah pemandangan pantainya yang indah dan terletak di tempat yang strategis sehingga mudah untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Pantai ini juga menyediakan gazebo untuk bersantai bersama keluarga. Gazebo ini juga menjadi tempat yang nyaman untuk menikmati angin sepoi-sepoi sambil memperhatikan keindahan laut yang memukau.
Tak hanya itu, pantai ini juga dilengkapi dengan ruang terbuka yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan seperti piknik. Ruang terbuka tersebut berupa taman yang hijau serta tertata rapih.
Aktivitas yang bisa dilakukan para wisatawan pada saat berada di pantai ini adalah bermain pasir dan berenang. Wisatawan bisa membuat istana dari pasir tersebut. Ombaknya juga tidak teralu besar sehingga wisatawan bisa berenang dengan aman di laut.
Wisatawan juga bisa menikmati pemandangan sunset yang akan menampilkan panorama laut yang sangat indah. Atau bisa juga keliling dengan perahu yang disewakan oleh warga setempat.
ADVERTISEMENT

Lokasi, HTM dan Rute ke Pantai Sigandu dari Kota Batang

Pantai Sigandu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pixabay/JonnyBelvedere
Pantai yang lokasinya berada di Kidanglor, Kidang Lor, Kec. Batang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah 51216. Karena lokasinya yang strategis dan dekat dengan pusat Kota Batang, wisatawan hanya perlu menempuh jarak sekitar 4,4 km.
Jika naik kendaraan hanya membutuhkan waktu sekitar 11 menit perjalanan. Berikut adalah rute yang bisa diikuti oleh wisatawan sebagai panduan bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi wisata ini dari pusat Kota Batang.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, wisatawan perlu membeli tiket masuk terlebih dahulu agar bisa masuk ke pantai ini. Harga tiket tersebut adalah Rp5.000 hingga Rp10.000 per orang.
Demikian informasi tentang Pantai Sigandu Batang Jawa Tengah dari mulai daya tarik, aktivitas, HTM, lokasi dan cara ke sana sebagai panduan para wisatawan yang ingin berkunjung. Semoga bermanfaat! (LMI)