Konten dari Pengguna

3 Cafe di Gondanglegi Malang Cocok untuk Nongkrong

Seputar Malang
Artikel yang membahas hal seputar malang.
3 Desember 2024 16:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe di Gondanglegi Malang. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/The Anchor
zoom-in-whitePerbesar
Cafe di Gondanglegi Malang. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/The Anchor
ADVERTISEMENT
Cafe di Gondanglegi Malang banyak yang direkomendasikan untuk dikunjungi. Ada beberapa pilihan kafe yang dapat dituju, salah satunya adalah Kopi Latar yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk.
ADVERTISEMENT
Selain kafe tersebut, masih ada beberapa pilihan kafe lainnya yang dapat dikunjungi bersama sahabat untuk sekadar berbincang atau nongkrong. Setiap kafe ini memiliki fasilitas pendukung yang membuat pengunjung merasa nyaman saat berkunjung.

Rekomendasi Cafe di Gondanglegi Malang dan Jam Operasionalnya

Cafe di Gondanglegi Malang banyak disukai karena fasilitasnya yang cukup lengkap. Selain itu, kafe ini juga berlokasi di area yang mudah diakses sehingga tak membuat pengunjung sulit menemukannya. Berikut ini adalah beberapa pilihan kafe yang ada di Gondanglegi, Malang.

1. Kopi Latar

Beralamat di Jalan Hayam Wuruk Gg. 1 Kav. B4, RT.1/RW.1, Gondanglegi Wetan, Gondanglegi, Krajan, Gondanglegi Wetan, Kec. Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur, kafe ini banyak direkomendasikan karena area kafenya yang cukup nyaman.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, pilihan menu kudapannya juga cukup banyak sehingga cocok untuk menemani nongkrong bersama sahabat. Kafe ini juga banyak disukai mahasiswa untuk mengerjakan tugas karena suasananya yang nyaman. Kafe ini buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 09.00 WIB sampai 22.00 WIB.

2. Stay With Me Coffee

Kafe yang mengusung konsep industrial ini juga cukup banyak disukai karena desain kafenya yang ciami. Di sini pengunjung dapat memilih area dalam ruangan maupun area luar ruangan yang tersedia di rooftop.
Kafe ini dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas, seperti toilet bersih, musala, serta tempat parkir yang cukup luas. Mengutip akun Instagram resmi @staywithme.coffe, jam operasional kafe ini dimulai pukul 10.00 WIB sampai 23.00 WIB. Alamatnya ada di Jl. KH. Ahmad Dahlan No.12 Kec. Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT

3. La Pasilla

Untuk nongkrong tanpa perlu khawatir kantong bolong, kafe ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Kafe yang berlokasi di Krajan Satu, Gondanglegi Kulon, Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur ini menyediakan aneka pilihan menu dengan harga yang cukup terjangkau.
Selain itu, kafe ini juga terbilang cukup luas sehingga dapat menampung pengunjung dalam jumlah banyak. Fasilitas yang tersedia cukup lengkap seperti kamar mandi dan musala. Jam operasional kafe dibuka mulai pukul 09.00 WIB sampai 23.00 WIB.
Cafe di Gondanglegi Malang ini dapat dijadikan sebagai pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama sahabat di akhir pekan. (NIS)