Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
3 Desa Wisata di Malang yang Menarik untuk Dikunjungi
10 Desember 2024 17:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman malangkota.go.id, dengan potensi sumber daya manusia yang luar biasa, Kota Malang saat ini tumbuh sebagai Kota Kreatif yang dinamis. Sebuah kota di mana keberagaman dirawat dengan budaya dan toleransi.
3 Rekomendasi Desa Wisata di Malang
1. Desa Wisata Pujon Kidul
Pertama, Desa Wisata Pujon Kidul terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Di sini, pengunjung bisa melihat tempat unik dengan saung-saung di tengah persawahan.
Pengunjung juga dapat belajar tentang pertanian dan peternakan tradisional, termasuk aktivitas, seperti menanam padi dan memanen sayuran. Jika suka dengan petualangan, bisa mencoba trekking ke beberapa bukit di sekitar desa untuk menikmati pemandangan yang spektakuler.
ADVERTISEMENT
Alamat: Pujon Kidul, Krajan, Kec. Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65391
2. Desa Wisata Poncokusumo
Desa Wisata Poncokusumo berada di kaki Gunung Semeru. Tempatnya ideal untuk menikmati keindahan alam dengan udara sejuk.
Desa dikenal dengan kebun apel dan jeruknya. Pengunjung bisa merasakan pengalaman memetik buah langsung dari pohonnya. Selain itu, tersedia area hutan pinus yang rimbun, cocok untuk trekking dan camping.
Alamat: Dusun I, Poncokusumo, Kec. Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65157
3. Kampoeng Heritage Kajoetangan
Kampoeng Heritage Kajoetangan adalah sebuah kampung wisata tematik di Kota Malang dengan konsep suasana tempo dulu. Kampung ini menampilkan deretan rumah berarsitektur kolonial Belanda yang masih terjaga keasliannya.
Terdapat sekitar 60 rumah tua dengan beberapa diantaranya dibangun sejak tahun 1870. Rumah-rumah ini dilengkapi plakat informasi mengenai usia bangunan dan pemilik pertamanya. Banyak spot foto nuansa tempo dulu, termasuk barang-barang antic dan perabotan jadul yang disediakan warga setempat.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Jenderal Bauki Rahmat Gg. 4, Kauman, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
Tiga desa wisata di Malang di atas menawarkan pengalaman berbeda dan aktivitas seru. Pengunjung bisa menikmati liburan sekaligus menjelajahi tempat baru. (ERI)