Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Wisata di Sukun Malang yang Menyenangkan
17 Oktober 2024 18:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Saat ini ada beberapa wisata di Sukun Malang yang menyenangkan. Ada yang berbentuk farm hidroponik , sumber mata air alami, hingga kolam renang yang menyegarkan.
ADVERTISEMENT
Pengunjung bisa bersantai, menikmati suasana tempat wisata dan menghabiskan waktu bersama keluarga dan kerabat. Untuk harga tiket masuknya ada yang gratis serta ada pula yang berbayar.
Rekomendasi Wisata di Sukun Malang
Berwisata di area Sukun, tidak terlalu banyak pilihannya. Di bawah ini adalah beberapa wisata di Sukun Malang yang menyenangkan, mulai dari farm hidroponik hingga kolam renang.
1. Ketapang Farm Hidroponik
Tempat ini terletak di Jl. Pelabuhan Ketapang, Bakalankrajan, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65148. Di sini ada tanaman melon yang ditanam secara hidroponik.
Spot tanamnya dibuat seperti greenhouse dan kondisinya bersih serta ditata dengan rapi. Pengunjung bisa melihat budidaya melon secara hidroponik dan berfoto di antara buah melon yang berbuah yang instagramable. Pengunjung yang datang ke sini tidak dikenakan biaya tiket masuk.
ADVERTISEMENT
2. Belik Air
Belik Air ada di Jl. Raya Candi VI C, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65149. Tempat ini merupakan sumber mata air alami yang memancar kecil dan buka 24 jam.
Untuk menuju ke sini, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk. Pengunjung bebas main air dan menikmati pemandangan di sekitarnya yang masih begitu alami dan segar.
Area di sini berupa aliran air menyerupai sungai dan pepohonan rindang yang memiliki nuansa alam begitu kental.
3. Istana Dieng Clubhouse
Mengutip dari Instagram @istanadiengclubhouse, Istana Dieng Clubhouse terletak di Perumahan Istana Dieng Jalan Istana Dieng, Raya III, Bandulan, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65146. Tempat ini buka mulai pukul 05.30–20.30 WIB.
Kolam renangnya bagus, luas dan tidak berbau kaporit. Di sini telah disediakan petugas yang menjaga area club house. Adapun harga tiket masuknya dibanderol Rp50.000 per orang.
ADVERTISEMENT
Untuk fasilitasnya disediakan ruang ganti dengan persediaan tas plastik gratis untuk pakaian basah, petugas keamanan, dan kolam renang yang bersih.
Tiga wisata di Sukun Malang yang dicantumkan tersebut bisa dijadikan destinasi untuk berwisata bersama teman dan keluarga. Tempatnya menyenangkan dan instagramable sehingga bisa dijadikan tempat untuk berburu foto yang bagus. (IMA)