Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Hodai Malang, Restoran All You Can Eat Kekinian untuk Dicoba
3 Januari 2025 14:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kota Malang mempunyai banyak restoran yang bisa dicoba saat mempunyai waktu luang. Salah satunya adalah Hodai Malang yang dimiliki oleh Saboten Shokudo, restoran Jepang ternama di Malang.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa informasi penting yang perlu diketahui tentang restoran ini. Dengan demikian, para calon pengunjung memiliki bahan pertimbangan sebelum mencobanya.
Informasi Penting tentang Hodai Malang
Makan di restoran bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan penat. Selain itu, aktivitas ini juga dapat dipilih ketika ingn mencoba makanan baru selain masakan di rumah.
Beberapa restoran di Malang dapat dipilih bila ingin melakukannya. Salah satunya adalah Hodai Malang. Namun, sebelum mencobanya, berbagai informasi di bawah ini bisa diketahui terlebih dahulu sebagai bahan pertimbangan.
1. Berkonsep All You Can Eat
Restoran ini berkonsep AYCE atau all you can eat . Artinya, para pengunjung dapat makan sepuasnya dengan harga tetap dan batasan waktu. Menariknya, harga yang ditawarkan di sini cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp99.000 per paket.
ADVERTISEMENT
2. Ada Banyak Menu Halal
Ada aneka daging untuk dipanggang di restoran ini, seperti beef BBP, beef dendeng, dan tokusen wagyu. Selain itu, ada juga boga bahari di sini. Tak perlu khawatir karena menurut akun Instagram @hodai_ayce_ciliwung, semua menu tersebut halal.
3. Ada Paket Ala Carte
Tak hanya menyediakan all you can eat saja, restoran ini juga baru meluncurkan paket ala carte yang bisa dipesan sejak bulan Desember 2024 silam. Paket ini bisa dipesan untuk makan sendiri hingga berempat.
4. Tidak Mempunyai Cabang Lain
Hodai berlokasi di Jalan Ciliwung No. 39, Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Hingga saat ini, pihak restoran telah menegaskan bahwa tidak ada cabang lain selain di Jalan Ciliwung melalui akun Instagram resminya.
5. Ada Area Terbuka
Makan di restoran tak harus selalu dilakukan di dalam ruangan. Hal ini disebabkan ada sejumlah restoran yang menyajikan area terbuka, seperti Hodai ini. Jadi, para pengunjung bisa makan sambil menikmati suasana di luar ruangan.
ADVERTISEMENT
Bila tertarik dengan informasi di atas, Hodai Malang dapat dikunjungi pada hari Senin-Jumat pukul 12.00-22.00 dan Sabtu-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB. Sebaiknya para pengunjung tidak datang terlalu malam karena Hodai menutup pesanan pada pukul 21.00 WIB. (LOV)