Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Selak Cafe, Tempat Ngopi Seru dengan Pemandangan Kereta Api
29 November 2024 15:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Malang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jika bosan dengan tempat ngopi yang itu-itu saja, Selak Cafe bisa dikunjungi saat berada di Kota Malang. Hal ini disebabkan para pengunjung bisa menikmati kopi sembari melihat kereta api yang lewat.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada berbagai daya pikat lain yang dimiliki oleh kafe ini. Daya pikat ini dapat menjadi bahan pertimbangan sebelum mengunjunginya.
Daya Pikat Selak Cafe
Ngopi merupakan salah satu aktivitas yang disukai terutama oleh anak muda. Itulah mengapa banyak tempat ngopi dibangun di Kota Malang. Salah satunya adalah Selak Cafe.
Kafe yang juga bisa disebut sebagai Selak Kopi ini patut dicoba karena mempunyai beragam daya piket. Berikut di antaranya.
1. Dekat Rel Kereta Api
Daya pikat utama dari kafe ini adalah lokasinya yang bersebelahan dengan rel kereta api. Hal ini membuat para pengunjung bisa merasakan sensasi ngopi sambil menikmati kereta api yang lewat pada waktu-waktu tertentu.
Sensasi ini membuat pengalaman ngopi terasa seperti di Hanoi, Vietnam yang juga mempunyai daerah kafe dekat dengan rel kereta api. Jadi, para pengunjung hanya perlu ke kafe tersebut alih-alih luar negeri untuk merasakannya.
ADVERTISEMENT
2. Ada Area dalam Ruangan
Jika ingin ngopi sembari melihat kereta api yang lewat, maka para pengunjung bisa pergi ke area luar ruangan yang berada di bagian belakang kafe ini. Namun, jika ingin ngopi di tempat yang lebih tenang, ada juga area dalam ruangan untuk dipilih.
3. Dekat dengan Jalan Utama
Kafe ini beralamat di Jalan Karya Timur No. 24, Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang . Jaraknya hanya sekitar 200 meter dari Jalan Letjend. S. Parman yang menghubungkan Kota Malang dengan Pasuruan dan Surabaya.
4. Buka dari Pagi sampai Lewat Tengah Malam
Menurut akun Instagram @selakkopi, kafe ini buka pada pukul 08.00 hingga 02.00 setiap harinya. Jadi, para pengunjung dapat datang saat sarapan, makan siang, atau bahkan saat ingin nongkrong dengan teman sampai malam hari.
ADVERTISEMENT
Selak Cafe bisa menjadi pilihan saat ingin bersantai sambil menikmati secangkir kopi dan menu lainnya di Kota Malang. Terlebih lagi bila ingin mencari pengalaman baru di bidang kuliner. (LOV)