Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Kolam Renang di Sragen untuk Healing Sekaligus Olahraga

Seputar Solo
Artikel yang membahas tentang Kota Solo
30 November 2024 14:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Solo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Kolam Renang di Sragen. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Yoga Sukma 🇮🇩
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Kolam Renang di Sragen. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Yoga Sukma 🇮🇩
ADVERTISEMENT
Berenang merupakan olahraga yang memberikan banyak manfaat untuk kesehatan. Bagi masyarakat Sragen dan sekitarnya, ada beberapa rekomendasi kolam renang di Sragen yang cocok untuk tempat healing sekaligus olahraga.
ADVERTISEMENT
Kolam renang yang direkomendasikan terkenal dengan fasilitasnya yang lengkap. Hal tersebut yang membuat pengunjung bisa berenang dengan nyaman serta beberapa kolam renang cocok untuk anak-anak.

3 Rekomendasi Kolam Renang di Sragen

Dikutip dari laman sragenkab.go.id, kabupaten Sragen merupakan kabupaten yang berada di wilayah administratif Jawa Tengah. Wilayah kabupaten ini berada di daerah dataran dengan ketinggian rata-rata 109 meter di atas permukaan laut.
Kabupaten ini memiliki beberapa destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi. Selain itu, juga memiliki beberapa kolam renang dengan fasilitas yang lengkap. Berikut adalah rekomendasi kolam renang di Sragen yang bisa dijadikan pilihan.

1. Elok Waterpark

Destinasi pertama yang bisa dikunjungi jika ingin berenang, bermain sekaligus healing adalah Elok Waterpark. Di sini ada beberapa kolam renang baik untuk dewasa maupun anak-anak. Di mana kolam-kolam tersebut dilengkapi dengan berbagai wahana permainan.
ADVERTISEMENT
Ada ember tumpah yang akan siap mengguyur pengunjung yang ada di bawahnya. Selain itu, ada perosotan yang bisa digunakan untuk berseluncur dari ketinggian.
Alamat: RT.17/RW.05, Kebayanan Jetis, Pilangsari, Kec. Ngrampal, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah 57252.

2. Kolam Renang dan Obyek Wisata Kartika

Kolam Renang dan Obyek Wisata Kartika merupakan tempat wisata yang memiliki kolam semi olympic, sehingga cocok digunakan untuk olahraga renang. Selain kolam renang dengan untuk dewasa, di sini juga ada kolam renang untuk anak-anak.
Untuk kolam renang khusus anak, dilengkapi dengan berbagai wahana permainan, seperti seluncuran dan juga kolam pemancingan yang menyenangkan.
Alamat: Kroyo, Kec. Karangmalang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah 57211.

3. Ndayu Park

Jika ingin healing sambil berenang, maka bisa datang ke Ndayu Park. Ndayu Park merupakan salah satu waterpark yang terkenal di Sragen karena memiliki fasilitas yang lengkap baik untuk kolam renang dewasa maupun anak-anak.
ADVERTISEMENT
Alamat: Gembong, RT.08/RW.04, Saradan, Kec. Karangmalang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah 57222.
Demikian adalah beberapa rekomendasi kolam renang di Sragen yang cocok untuk tempat healing sekaligus olahraga. (ARD)