Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Daftar Tempat Wisata di Solo yang Lagi Hits di Kalangan Anak Muda
13 Oktober 2024 11:10 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Solo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tempat wisata di Solo yang lagi hits banyak dicari oleh wisatawan maupun anak-anak muda. Selain untuk refreshing, berkunjung ke tempat yang sedang populer bisa dijadikan konten untuk diunggah di media sosial, baik Instagram maupun TikTok.
ADVERTISEMENT
Ada banyak tempat wisata yang hit di Solo. Tidak hanya tempat-tempat yang baru, tetapi ada juga tempat atau bangunan lama yan direstorasi.
4 Tempat Wisata di Solo yang Lagi Hits
Sebuah tempat disebut hit jika ia menjadi begitu populer, baik di di ranah online maupun offline. Tempat tersebut akan banyak dikunjungi orang, diulas di berbagai media, serta menghiasi akun-akun media sosial.
Bagi yang tidak mau ketinggalan tren dan ingin selalu update, berikut ini daftar tempat wisata di Solo yang lagi hits.
1. Solo Safari
Solo Safari merupakan kebun binatang yang baru dibangun dengan fasilitas yang lengkap. Sebelum dibangun menjadi Solo Safari, dulunya tempat ini merupakan Taman Jurug.
Dikutip dari laman solosafari.id, koleksi hewan di kebun binatang ini sangat lengkap dan berasal dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan luar negeri. Beberapa aktivitas yang ditawarkan di tempat ini adalah petting zoo, interaksi satwa, dan edukasi satwa.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Ir. Sutami No.109, Jebres, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah
2. Lokananta
Lokananta merupakan studio rekaman pertama dan tertua di Indonesia yang telah menjadi bagian penting dari sejarah musik tanah air. Setelah terbengkalai lama, tempat ini kemudian direvitalisasi.
Saat ini kawasan Lokananta menjadi ruang komunal tempat bersua beragam komunitas. Terdapat juga galeri atau museum seputar musik. Di waktu-wkatu tertentu juga diselenggarakan aneka pertunjukan.
Alamat: Jl. A. Yani No.379 A, Kerten, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah
3. Pracima Tuin
Bagi pencinta wisata kuliner yang ingin merasakan sensasi bersantap ala keluarga keraton, Pracima Tuin wajib dimasukkan dalam daftar kunjung. Tempat wisata ini mengusung konsep jamuan makan ala kerajaan Jawa.
Di sini, wisatawan dapat mengelilingi kemegahan bangunan dan mencoba sajian ala bangsawan. Karena tingginya animo masyarakat untuk berkunjung ke tempat ini, siapa saja yang ingin datang wajib melakukan reservasi terlebih dulu.
ADVERTISEMENT
Alamat: Pura Mangkunegaran, Jl. RA Kartini, Timuran, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
4. Taman Balekambang
Setelah beberapa waktu ditutup dengan alasan revitalisasi, kini Taman Balekambang telah dibuka kembali dan siap menerima kunjungan wisatawan.
Taman berukuran luas yang dipenuhi pohon rindang ini sangat cocok untuk bersantai atau piknik. Dengan membayar tiket sebesar Rp5.000 via Qris, pengunjung bisa mengeksplorasi tempat ini.
Lokasi: Jl. Balekambang, Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Setelah mengetahui deretan tempat wisata di Solo yang lagi hits, kini tak perlu bingung hendak ke mana saat berkunjung ke Solo. Selamat berlibur ke Kota Bengawan! (SASH)
Live Update