Konten dari Pengguna

3 Daftar Wisata dekat JW Marriott Hotel Surabaya yang Menarik

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
1 Oktober 2024 11:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Dekat JW Marriott Hotel Surabaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Boonkong Boonpeng
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Dekat JW Marriott Hotel Surabaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Boonkong Boonpeng
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
JW Marriott Hotel adalah salah satu hotel yang berada di pusat Kota Surabaya. Hal itu membuatnya cukup strategis, karena dekat dengan area perkantoran, pusat perbelanjaan, maupun kawasan wisata. Salah satu tempat wisata dekat JW Marriott Hotel Surabaya adalah Kebun Binatang Surabaya.
ADVERTISEMENT
Kedua tempat tersebut hanya berjarak sekitar 5 km dan bisa dijangkau menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Hal ini tentunya memudahkan para wisatawan saat ingin berlibur.

Rekomendasi Wisata Dekat JW Marriott Hotel Surabaya

JW Marriott termasuk sebagai penginapan populer di Kota Surabaya. Hotel ini menyediakan banyak fasilitas yang bisa mendukung kenyamanan wisatawan, seperti ranjang yang bersih, fasilitas bisnis, restoran, kafe, layanan medis, bar, dan lainnya.
Di samping itu, JW Marriott juga mempunyai lokasi strategis dan dekat dengan area wisata. Adapun sejumlah tempat wisata dekat JW Marriott Hotel Surabaya adalah sebagai berikut.

1. Kebun Binatang Surabaya

Salah satu destinasi yang berada dekat dengan JW Marriott Hotel adalah Kebun Binatang Surabaya. Jarak antara keduanya adalah sekitar 5 km. Pengunjung bisa menggunakan transportasi umum maupun kendaraan pribadi dengan waktu tempuh sekitar 13-30 menit.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan situs resmi surabayazoo.co.id, kebun binatang ini menyimpan sekitar 230 spesies satwa dan pernah menjadi kebun binatang terlengkap di kawasan Asia Tenggara.
Alamat: Jl. Setail No.1, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur.

2. Alun-Alun Surabaya

Wisatawan yang menginap di JW Marriott Hotel juga bisa berkunjung di Alun-Alun Surabaya. Jarak tempuhnya sekitar 2,1 km atau sekiar 5-15 menit jika menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.
Di area wisata ini, pengunjung bisa menikmati pemandangan air mancur, menyantap kuliner yang dijual di sekitar alun-alun, bermain skate di area yang sudah tersedia, hingga melihat pagelaran seni di Gedung Balai Budaya apabila sedang ada pertunjukan.
Alamat: Jl. Gubernur Suryo No.15, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur

3. Monumen Kapal Selam

Tempat wisata dekat JW Marriott Hotel selanjutnya adalah Monumen Kapal Selam. Monumen ini adalah bentuk asli dari kapal KRI Pasopati 410 yang dulunya digunakan TNI Al mulai tahun 1962-1989.
ADVERTISEMENT
Wisatawan bisa menikmati nuansa memasuki kapal selam dan melihat langsung isi di dalamnya. Untuk jarak antara JW Marriott Hotel dengan Monumen Kapal Selam adalah sekitar 2,5 km.
Alamat: Jl. Pemuda No.39, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur.
Demikian beberapa rekomendasi tempat wisata dekat JW Marriott Hotel Surabaya yang bisa dikunjungi. [ENF]