Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
Konten dari Pengguna
3 Tempat Quality Time di Surabaya bareng Teman atau Pacar
7 Januari 2025 13:52 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Surabaya memiliki beberapa tempat wisata yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman maupun pacar. Adapun salah satu tempat quality time di Surabaya adalah Surabaya North Quay.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku Simple Discipleship: Grow Your Faith, Transform Your Community. Dana Allin, (2019: 50), quality time adalah aspek penting yang perlu dilakukan dalam hubungan untuk membuatnya lebih langgeng dan dapat berupa hal sederhana, seperti berbincang dan melemparkan lelucon.
Rekomendasi Tempat Quality Time di Surabaya
Surabaya adalah kota metropolitan yang menawarkan berbagai tempat menarik dan cocok untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama pacar maupun teman. Adapun rekomendasi tempat quality time di Surabaya adalah.
1. Surabaya North Quay
Surabaya North Quay adalah terminal kapal pesiar mewah di gedung Gapura Surya Nusantara, Pelabuhan Tanjung Perak yang biasa dikunjungi masyarakat untuk berwisata. Tempat ini menawarkan pemandangan laut indah, pengunjung bisa melihat kapal pesiar yang melintas dan matahari terbenam saat sore.
ADVERTISEMENT
Destinasi ini juga mempunyai pasar kuliner serta live music, sehingga suasananya lebih romantis, terlebih saat sore dan malam hari. Tempat wisata di Tanjung Perak ini buka setiap Selasa-Kamis, pukul 12.00-19.00 WIB, Jumat pukul 13.00-19.00 WIB, serta Sabtu-Minggu pukul 12.00-20.00 WIB.
Bagi yang hendak berkunjung ke Surabaya North Quay perlu membayar sebesar Rp10.000 per orang dan Rp50.000 jika hendak ke teras tepi lautnya.
Alamat: Perak Utara, Pabean Cantikan, Surabaya.
2. Pantai Kenjeran
Pantai Kenjeran adalah destinasi wisata yang cocok untuk quality time bersama teman atau pacar. Lokasinya tak jauh dari Jembatan Suramadu sebagai salah satu ikon di Jawa Timur. Pantai ini juga memiliki dua spot, yakni Pantai Kenjeran Lama serta Pantai Kenjeran Baru yang masing-masing menawarkan keindahan laut serta angin sejuk.
ADVERTISEMENT
Sambil menikmati ombak laut, pengunjung juga dapat membeli es kelapa muda yang dijual di kawasan pantai. Harga tiket masuk pantainya juga terbilang murah, sekitar Rp10.000 per orang. Pantai Kenjeran ini buka setiap hari, pukul 07.00-18.00 WIB.
Alamat: Jl. Pantai Kenjeran No. 1-6, Kenjeran, Bulak, Surabaya.
3. Jeep Tour Kota Lama Surabaya
Tempat untuk menghabiskan waktu bersama teman atau pasangan lainnya adalah Kota Lama Surabaya yang kental akan tempat bersejarah dan estetik.
Pengunjung juga dapat memanfaatkan jasa Jeep Tour Kota Lama yang buka setiap Sabtu dan Minggu, pukul 08.00-17.00 WIB seharga Rp45.000 per orang atau Rp135.000 per mobil Jeep.
Pengunjung akan diajak berkeliling Kota Lama dan bisa berfoto di sejumlah spot bersejarah, seperti Gedung Internatio, Gedung Cerutu, De Javasche Bank, dan lainnya. Gedung-gedung tersebut memiliki arsitektur khas Eropa, sehingga membuatnya tampak lebih menarik.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Jembatan Merah, Kota Lama, Krembangan, Surabaya.
Itulah rekomendasi tempat quality time di Surabaya yang cocok dikunjungi bersama teman maupun pacar. Waktu yang cocok untuk berkunjung ke sejumlah tempat tersebut adalah saat sore hari ketika langit sedang indah. [ENF]