Konten dari Pengguna

3 Tempat Wisata di Kebomas, Mulai dari Wisata Sejarah hingga Wisata Alam

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
12 Desember 2024 14:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata di Kebomas. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Foto: dok. Unsplash/Yudiono Putranto
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata di Kebomas. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Foto: dok. Unsplash/Yudiono Putranto
ADVERTISEMENT
Gresik adalah kabupaten di Provinsi Jawa Timur yang mempunyai banyak jenis tempat wisata. Hal itu dapat terlihat dari keberagaman tempat wisata di Kebomas yang merupakan kecamatan di Kabupaten Gresik.
ADVERTISEMENT
Kecamatan dengan luas sekitar 30,06 m² tersebut memuat tempat wisata kota, sejarah, sampai dengan tempat wisata alam. Jarak antartempat wisata itu juga relatif dekat, yakni di bawah 5 kilometer.

3 Tempat Wisata di Kebomas beserta Detail Lokasinya

Tempat Wisata di Kebomas. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Foto: dok. Unsplash/Yudiono Putranto
Kebomas merupakan kecamatan yang termasuk wilayah administratif Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Wilayah dengan luas 30,06 m² memiliki beberapa jenis tempat wisata, mulai dari taman kota, wisata sejarah, hingga wisata alam.
Berikut adalah tiga tempat wisata di Kebomas beserta detail lokasinya yang dapat melengkapi referensi untuk rekreasi.

1. Situs Giri Kedaton & Makam Raden Supeno

Situs Giri Kedaton & Makam Raden Supeno merupakan tempat wisata sejarah di Kebomas. Lokasi situs tersebut ada di Jalan Sunan Giri XIII, Pedukuhan, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Tempat tersebut terletak di area perbukitan. Dikutip dari buku Sejarah Wali Songo, Farobi (2019: 219), situs Giri Kedaton berada jauh lebih tinggi dari makam Sunan Giri.
Beberapa peninggalan sejarah yang terdapat di Situs Giri Kedaton & Makam Raden Supeno, antara lain:

2. Taman Gapura Kota Gresik

Taman Gapura Kota Gresik merupakan tempat wisata yang berupa taman kota. Taman tersebut ada di Jalan Veteran Nomor 236, Tenggulunan, Kecamatan kebomas, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Taman tersebut mempunyai tatanan yang asri. Taman tersebut memuat banyak tanaman dan area untuk pejalan kaki. Taman Gapura Kota Gresik menjadi kian indah di malam hari dengan tatanan lampu yang berwarna-warni.
ADVERTISEMENT
Lokasi Taman Gapura Kota Gresik relatif dekat dengan Situs Giri Kedaton & Makam Raden Supeno. Jarak dari taman kota menuju situs tersebut adalah 4,2 km yang dapat ditempuh dalam waktu 12 menit jika menggunakan sepeda motor.

3. Bukit Batang Kebomas

Bukit Batang Kebomas merupakan tempat wisata alam. Tempat wisata tersebut ada di Jalan Dewi Sekardadu Nomor 28, Gunungsari, Ngargosari, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Bukit tersebut mempunyai ketinggian 482 mdpl (meter di atas permukaan laut) sehingga mampu menyajikan pemandangan Kabupaten Gresik. Bukit tersebut belum memiliki kedai yang buka setiap hari sehingga wisatawan perlu membawa bekal.
Bukit Batang Kebomas juga dekat dengan Taman Gapura Kota Gresik. Jarak dari bukit tersebut menuju taman kota adalah 2,2 km yang dapat ditempuh dalam waktu 7 menit jika menggunakan sepeda motor.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata di Kebomas mempunyai banyak jenis, mulai dari taman kota, wisata alam, hingga wisata sejarah. Tempat wisata tersebut terdapat di wilayah yang berdekatan sehingga dapat ditempuh dengan menggunakan sepeda motor. (AA)