Konten dari Pengguna

Club House Regency 21, Klub Olahraga di Surabaya dengan Fasilitas Lengkap

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
16 September 2024 14:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Club House Regency 21 (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: pexels/ Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Club House Regency 21 (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: pexels/ Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Club House Regency 21 dapat dikunjungi oleh para penyuka olahraga. Di sini terdapat beragam fasilitas dan sarana olahraga yang sangat menyenangkan dan terawat.
ADVERTISEMENT
Selain sarana olahraga, gedung di club house tersebut juga disewakan. Bagi penyewa yang akan menggelar acara pernikahan dan semacamnya, bisa mencoba menyewa gedung di sini.

Club House Regency 21: Lokasi dan Fasilitasnya yang Menarik

Lokasi Club House Regency 21 ada di Jl. Arief Rachman Hakim No.138-142, Keputih, Kec. Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur 60117.
Fasilitas di club house ini sangat lengkap dan mendukung untuk beragam kegiatan olahraga dan pesta. Mengutip dari Instagram @regency21clubhouse, tempat ini memiliki sport club, aerobic, gym, serta virgin cafe & resto. Ada juga venue untuk wedding, party, dan meeting. Di sini Free Wi-Fi dan gratis parkir.
Berikut ini ulasan mengenai beberapa fasilitas yang ditawarkan oleh clubhouse tersebut.
ADVERTISEMENT

1. Kolam Renang

Di tempat ini tersedia kolam renang yang bersih dan luas dengan dilengkapi kamar mandi di dekat kolam. Saat weekend, kolam ini lumayan ramai, tetapi saat weekdays hanya ramai saat sore saja.

2. Gym

Club house ini menyediakan gym dengan peralatan angkat beban yang lengkap. Pengunjung bisa menjajal semua alatnya dengan mendaftar terlebih dahulu sebagai member.
Bagi pemula, tidak perlu khawatir karena di sini juga sudah ada pelatih yang siap membantu dan membimbing klien agar bisa olahraga dengan aman dan terhindar dari cedera.

3. Lapangan Serbaguna

Di atas tempat gym, ada lapangan serbaguna yangg cocok untuk bermain badminton, tenis, dan basket. Pengunjung bisa melakukan olahraga-olahraga tersebut di lapangan serbaguna ini.

3. Studio Senam

Di sini, ada studio senam yang khusus diperuntukkan bagi pengunjung yang mau melakukan aerobic maupun zumba. Tempatnya dilengkapi dengan kaca untuk koreksi gerakan agar sesuai dengan yang diperagakan oleh instruktur senam.
ADVERTISEMENT

4. Kafe

Terdapat kafe juga yang menjual aneka makanan dan minuman yang variatif. Jadi, selesai olahraga bisa langsung makan dan mengisi tenaga di sini.
Club House Regency 21 Surabaya merupakan tempat yang menyediakan beragam fasilitas untuk banyak olahraga. Di dalamnya ada lapangan tenis, basket, hingga badminton serta kolam renang dan kafe. (IMA)