Konten dari Pengguna

Lambang Surabaya: Sejarah dan Maknanya yang Mendalam

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
12 September 2024 14:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lambang Surabaya, Sumber Foto: Pixabay/Ignartonosbg
zoom-in-whitePerbesar
Lambang Surabaya, Sumber Foto: Pixabay/Ignartonosbg
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu kota yang ikonik, Surabaya mempunyai lambang kota dengan makna yang mendalam. Lambang Surabaya yang paling terkenal adalah patung hiu dan buaya yang bisa ditemukan di Taman Skate.
ADVERTISEMENT
Biasanya, patung Sura atau hiu dan Baya atau buaya ini menjadi spot foto bagi para wisatawan yang berlibur ke Surabaya. Bahkan beberapa wisatawan mengatakan bahka kurang lengkap jika tidak berfoto di ikon Surabaya tersebut jika datang ke Kota Pahlawan.

Sejarah Lambang Surabaya

Lambang Surabaya, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Gambar Sebenarnya, Sumber Foto: Pixabay/Sharonang
Lambang Surabaya yang paling ikonik adalah patung Sura dan Baya. Mengutip dari buku Sejarah Kota Surabaya, Priyo Jatmiko (2018), beberapa lteratur sejarah mengungkapkan bahwa model ikon ikan hiu dan buaya ini ditemukan oleh arkeolog asal Belanda pada tahun 1920 dari prasasti tua atau penning untuk memperingati perkumpulan music St Ceicilla yang ke 10 tahun (1848-1858) di Surabaya.
Karena logonya yang unik, pada tahun 1848, koran dagang Hindia Belanda yang tertua di Surabaya, yaitu Soerabaiasche Courant menjadikannya sebagai lambang di kop koran. Sayangnya, saat itu tidak jelas apa filosofi terkait logo tersebut.
ADVERTISEMENT
Kemudian pada tahun 1955, lambang tersebut diresmikan oleh Pemerintah Kota Surabaya dengan membuat ikon Sura dan Baya saling serang dan membentu uruf “S”.
Ini cukup berbeda ikon Surabaya di masa Hindia Belanda atau Gemeeente van Soerabaia yang juga mengambil gambar dua binatang. Sebab, posisinya tidur sejajar di bawah perisai warna biru langit.
Selain itu, pada lambang Gemeeente van Soerabaia, terdapat tulisan Soera-Ing-Baia sebagai asal usul penamaan kota Surabaya. Perlu diingat bahwa istilah ini tidak menunjukkan penyebutan nama ikan hiu dan buaya. Melainkan, Soera-Ing-Baia mempunyai arti berani melawan bahaya. Kalimat ini diambil dari bahasa Sansakerta.

Makna Lambang Surabaya

Lambang Surabaya, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Gambar Sebenarnya, Sumber Foto: Pixabay/Astaa81
Ikan hiu dan buaya pada lambing kota ini menggambarkan kekuatan dan keberanian yang merefleksikan semangat juang masyrakat Surabaya dalam menghadapi segala tantangan ataupun bahaya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Tugu Pahlawan di lambang kota ini mempunyai arti bahwa kepahlawanan putera dan puteri Surabaya ditandai dengan ketidakgentaran mempertahankan kemerdekaan dari kaum penjajah. Ini berkaitan dengan julukan Kota Surabaya sebagai Kota Pahlawan.
Demikianlah informasi mengenai lambing Surabaya, baik sejarah maupun maknanya. Secara keseluruhan, lambang kota ini memiliki makna yang sangat kaya dan kompleks. Lambang ini tidak hanya menjadi identitas kota, tetapi juga inspirasi bagi masyarakat Surabaya untuk terus berjuang dan meraih prestasinya. (AIN)