Konten dari Pengguna

Pagoda Tian Ti, Wisata Sejarah yang Estetik di Surabaya

Seputar Surabaya
Artikel yang membahas seputar kota Surabaya.
25 September 2024 14:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
[Pagoda Tian Ti] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Bernd
zoom-in-whitePerbesar
[Pagoda Tian Ti] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Bernd
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pagoda Tian Ti adalah tempat ibadah sekaligus wisata yang berada di Kota Surabaya. Selain berfungsi sebagai tempat ibadah, bangunan ini memiliki banyak sejarah sebagai simbol budaya Tionghoa.
ADVERTISEMENT
Tidak sedikit pengunjung yang datang untuk berwisata sembari menikmati kemegahan bangunan tersebut. Arsitekturnya cukup menawan dan tentunya patut diabadikan ke dalam jepretan kamera.

Daya Tarik Pagoda Tian Ti

[Pagoda Tian Ti] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Tonny Bortolino
Pagoda Tian Ti memiliki konstruksi utaman baja yang menjadi duplikat dari Temple of Heaven (Tian Tan) di Beijing, Tiongkok. Jika pernah berkunjung ke sana, maka bisa diketahui bahwa bangunan yang kental dengan nuansa sejarah tersebut sama persis dengan Pagoda yang ada di Surabaya tersebut.
Mengutip buku Jejak Kisah Petualangan Nusantara oleh theresia & Anastasia (2020), meskipun namanya pagoda, namun rupanya bangunan ini dibiarkan kosong dan tidak digunakan sebagai aktivitas religi.
Alasannya adalah karena pagoda tersebut memang dibuat dengan tujuan sebagai ikon wisata. Pagoda ini dibuka secara resmi untuk umum pada tahun 2010 silam. Tempatnya sangat megah, dengan arsitektur bergaya oriental.
ADVERTISEMENT

Arsitektur Pagoda Tian Ti

[Pagoda Tian Ti] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Isaac Chou
Tian Ti merupakan pagoda berbentuk tabung bertingkat Deng tinggi mencapai 58 meter dan diameter 60 meter. Bangunan ini dikenal sebagai menara pagoda bertingkat yang desainnya sangat unik. Sebab, terdapat ornamen tradisional Tionghoa yang dipadukan dengan sentuhan modern.
Sementara itu, pntu gerbang pagoda dihiasi motif bulat-bulat berwarna keemasan. Relief bangunan tersebut berupa Burung Phoenix dan Naga yang menjadi simbol nilai-nilai budaya Tionghoa. Adapun ruang di dalam bangunan ini seperti gedung pertemuan yang dibiarkan kosong dan tidak disertai aksesoris atau ornamen apa pun.

Rute Menuju Pagoda Tian Ti

[Pagoda Tian Ti] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Ayrton
Pagoda Tian Ti terletak di Jalan Sukolilo No 100, Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak. Lokasinya dekat dengan Kenpark Surabaya dan Pantai Ria Kenjeran.
ADVERTISEMENT
Jadi, jika berkunjung ke dua tempat wisata tersebut, maka bisa mampir ke pagoda ini. Jarak pagoda dari Alun-Alun Surabaya sekitar 10 km dan bisa ditempuh dengan waktu 29 menit. Tempat wisata ini bisa dikunjungi kapan saja karena buka selama 24 jam.
Pagoda Tian Ti Surabaya menawarkan tempat instagramble untuk berfoto ria. Berfoto dengan latar belakang gedung ini bagaikan sedang berada di luar negeri. (DLA)