Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Candi Banyunibo Yogyakarta: Lokasi, Daya Tarik, Jam Buka, dan Info Menarik Lain
24 November 2023 15:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa candi di Yogyakarta yang menarik untuk dikunjungi. Pengunjung bisa melihat dan menikmati bangunan candi yang unik dan cantik.
Lokasi, Daya Tarik, dan Jam Buka Candi Banyunibo Yogyakarta
Mengutip dari Cencang Dua Segerai: Perjalanan Menapaki 122 Tempat, 18 Kota, 2 Negara, Sulastri (2022:26), Candi Banyunibo Yogyakarta berlokasi di Cepit, Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta .
Situs cagar budaya ini masih berada di kawasan Ratu Boko. Candi Banyunibo ini dibuka selama 24 jam, sehingga pengunjung bebas datang kapan saja. Berikut adalah beberapa daya tariknya.
1. Menikmati Arsitektur dan Relief Unik
Banyunibo berarti air yang menetes atau air yang jatuh. Meskipun begitu, tidak ada air yang menetes atau jatuh di area candi ini. Ada kemungkinan nama candi ini diberikan karena terdapat hiasan Jaladwara di candi yang berfungsi sebagai saluran air hujan.
ADVERTISEMENT
Pada bagian dinding sebelah selatan terdapat relief Dewi Hariti. Selain itu, ada juga ornamen dengan bentuk sulur gelang di sebelah atas patung Dewa Kurawa.
2. Melihat Atap Candi
Candi Banyunibo memiliki bagian atap yang berbentuk daun bunga padma atau teratai. Pada puncak atap, terdapat stupa. Dalam agama Buddha, bunga padma identik dengan bunga yang dinaiki para dewa.
3. Berfoto di Kompleks Candi Banyunibo
Tidak terlalu banyak orang yang berkunjung ke Candi Banyunibo. Jadi, pengunjung bisa bebas berfoto tanpa terganggu dengan orang lain. Pemandangan di sekitar candi juga sangat indah. Pengunjung disarankan untuk datang di pagi hari karena udaranya masih sejuk.
Harga Tiket dan Cara ke Candi Banyunibo
Untuk mengunjungi kompleks candi ini, pengunjung tidak dikenakan biaya. Namun, terkadang ada retribusi yang ditetapkan oleh pengelola sebesar Rp2.000. Kawasan candi ini memang dibuka selama 24 jam, namun biasanya akan ramai di pagi sampai sore hari.
ADVERTISEMENT
Untuk menuju ke candi ini, disarankan menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan sewa agar lebih mudah. Candi Banyunibo berjarak sekitar 16 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta.
Ulasan Candi Banyunibo Yogyakarta meliputi lokasi, daya tarik, jam buka, dan info menarik lainnya dapat dijadikan referensi jika ingin berkunjung ke cagar budaya ini. (KRI)