Museum Sandi Yogyakarta, Tempat Seru untuk Mengenal Sejarah Persandian

Seputar Yogyakarta
Mengulas serba serbi kota Yogyakarta.
Konten dari Pengguna
3 April 2024 14:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Museum Sandi Yogyakarta. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Antenna
zoom-in-whitePerbesar
Museum Sandi Yogyakarta. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Antenna
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Yogyakarta dikenal karena mempunyai beragam tempat wisata menarik. Bahkan ada tempat seru yang bisa dikunjungi saat liburan sekaligus mempelajari sejarah persandian di Indonesia. Nama tempat tersebut adalah Museum Sandi Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Berbagai alasan dimiliki museum ini sehingga membuatnya patut untuk didatangi. Misalnya adalah adanya permainan sandi interaktif.

Alasan Museum Sandi Yogyakarta Perlu Dikunjungi

Museum Sandi Yogyakarta. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Pauline Loroy
Menurut bssn.go.id, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) membentuk Museum Sandi untuk meningkatkan budaya keamanan informasi melalui edukasi kkepada masyarakat. Hal ini sesuai dengan Peraturan BSSN Nomor 3 Tahun 2019 tentang Museum Sandi.
Kini Museum Sandi Yogyakarta kerap dikunjungi oleh para wisatawan baik dari dalam maupun luar kota. Hal ini disebabkan oleh adanya berbagai alasan yang menarik untuk mengunjungi museum ini. Berikut di antaranya.

1. Pertama dan Satu-Satunya di Indonesia

Museum ini merupakan pertama dan satu-satunya museum kriptologi atau persandian di Indonesia. Jadi, hingga saat ini para wisatawan tak akan menemukan museum serupa di daerah lain di negara ini.
ADVERTISEMENT

2. Memiliki Beragam Koleksi

Sesuai namanya, museum ini memiliki beragam koleksi persandian di Indonesia sejak zaman lampau. Bahkan ada peralatan sandi dari masa Agresi Militer Belanda di sini. Selain itu, ada juga koleksi sejarah persandian di dunia. Jumlah koleksinya mencapai 134 buah.

3. Ada Permainan Sandi Interaktif

Selain menyajikan ratusan koleksi, museum ini juga menyajikan permainan sandi interaktif yang dapat menghibur para wisatawan. Permainan tersebut meliputi Sandi Cardan Grille, Sandi Skytale, dan Sandi Cesar.

4. Ada Ruang Edukasi

Museum ini juga memiliki ruang edukasi yang menyediakan berbagai komputer. Komputer-komputer tersebut memuat informasi tentang Museum Sandi itu sendiri serta permainan edukasi yang berkaitan dengan persandian.

5. Menempati Bangunan Bersejarah

Tak hanya koleksinya saja yang bersejarah, namun juga bangunan dari museum ini. Hal ini disebabkan bangunan tersebut dulunya digunakan oleh Kementerian Luar Negeri saat ibu kota Indonesia berada di Yogyakarta. Jadi, ada nilai historis dari bangunan tersebut.
ADVERTISEMENT
Museum Sandi Yogyakarta dapat dikunjungi di Jalan Faridan M Noto No. 21, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta jika tertarik dengan alasan di atas. Jam operasionalnya sendiri dimulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIB pada hari Selasa sampai Minggu. Tertarik untuk datang ke museum ini? (LOV)