Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Perkembangan Bahasa Arab di Indonesia
1 Juni 2022 14:07 WIB
Tulisan dari Shinta Dewi Putri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perkembangan Bahasa Arab di Indonesia
ADVERTISEMENT
Bahasa Arab termasuk salah satu bahasa yang sangat populer dan banyak diminati di kalangan pelajar, khususnya Indonesia. Dikutip dari buku The Arabic Language bahwasanya bahasa Arab telah digunakan oleh 150 juta orang sebagai bahasa sehari-hari mereka. Sampai saat ini, belum ada hasil penelitian yang menyatakan dengan pasti kapan masuknya bahasa Arab ke Indonesia, asumsi yang berkembang ditengah masyarakat selama ini bahwasanya bahasa Arab masuk ke Indonesia bersamaan dengan datang dan berkembangnya islam di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Saat ini, islam menjadi agama mayoritas di Indonesia. Islam sendiri mulai memasuki dan meluas di Indonesia pada abad ke 13, maka dipastikan perkembangan bahasa Arab di Indonesia sudah lebih dari 7 abad lamanya. Walaupun demikian, hal tersebut tidak menjadi patokan bahwa masyarakat Indonesia mampu dan mahir berbahasa Arab.
Problematika Perkembangan Bahasa Arab di Indonesia
Masyarakat Indonesia lebih antusias dan mengapresiasi bahasa Inggris atau Mandarin dibanding bahasa Arab, mengapa hal tersebut dapat terjadi pada negara yang mayoritas muslim ini? Salah satu problematikanya yaitu paradigma yang telah melekat dimasyarakat bahwa bahasa Arab itu sulit. Hal ini terjadi diduga karena tingkat kematangan pada bahasa Arab yang sudah komplit dan kompleks dibanding bahasa lainnya.
ADVERTISEMENT
Abd Al-Shabur Syahin berpendapat bahwa pendidikan bahasa Arab dewasa pada saat ini mendapat berbagai tantangan yang serius. Diantaranya yaitu karena kuatnya arus globalisasi, dikalangan masyarakat Arab sendiri penggunaan bahasa Arab fushha sudah mulai berkurang dan tergantikan dengan bahasa Arab 'ammiyah atau dialek lokal. Apabila terdapat 22 negara Arab, maka diperkirakan ada sekitar 22 ragam bahasa 'ammiyah. Jumlah tersebut belum termasuk dialek lokal pada suku-suku dan kawasan-kawasan tertentu.
Kendati demikian, sampai saat ini bahasa Arab masih terus berkembang dan diminati oleh masyarakat Indonesia. Bahasa Arab dipelajari diberbagai jenjang pendidikan di Indonesia, baik pendidikan formal, non-formal, maupun informal.
Live Update