Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Mengenal Komik Online: Hiburan Seru Saat Waktu Lenggang
30 November 2024 19:09 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Shakila Apriladina tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Beberapa tahun belakangan ini komik online semakin populer di seluruh dunia dan juga di Indonesia. Baik bagi remaja, anak-anak, atau bahkan orang dewasa. Banyak dari mereka yang senang membaca komik online, atau setidaknya mengetahui apa itu komik online. Jika dahulu komik biasanya hanya berbentuk fisik seperti buku, namun di era digital ini kita bisa membacanya melalui alat elektronik pribadi seperti ponsel. Hal tersebut tentu sangat modern, dan pastinya mudah untuk diakses. Komik online sendiri merupakan, cerita bergambar yang dapat diakses melalui aplikasi atau website. Komik online bisa menjadi kegiatan yang seru dan hiburan bagi pembacanya khususnya disaat lenggang.
Apa Saja Platform Komik Online?
ADVERTISEMENT
Mudahnya mengakses komik online dapat dilihat dari berbagi platform yang dapat kita gunakan untuk membaca komik online. Berikut tiga contoh aplikasi yang dapat kita gunakan untuk membaca komik online secara gratis:
1. LINE Webtoon
Bagi pembaca komik online mungkin sudah tidak asing dengan aplikasi ini. LINE Webtoon merupakan aplikasi yang menawarkan berbagai macam jenis komik online. Mulai dari genre romansa, aksi, horror, dan lain lainnya terdapat pada aplikasi ini. Selain banyaknya variasi genre, terdapat variasi dari mana komik online ini berasal, di aplikasi LINE Webtoon terdapat komik online buatan penulis Indonesia, Korea, Amerika, dan sebagainya. LINE Webtoon sendiri dapat kita unduh melalui playstore secara gratis.
2. KAKAO WEBTOON
Pada aplikasi ini kita juga dapat mengakses berbagai macam komik online. Tidak kalah dari LINE Webtoon, KAKAO WEBTOON juga memiliki banyak jenis komik online yang dapat kita baca. Aplikasi ini juga dapat kita unduh secara gratis di playstore.
ADVERTISEMENT
3. Mangaplus
Aplikasi Mangaplus ini juga dapat di unduh secara gratis melalui playstore. Pada aplikasi Mangaplus kita dapat membaca berbagai macam manga Jepang yang sudah diterjemahkan ke bahasa Indonesia. Aplikasi ini sangat cocok bagi para penggemar manga Jepang.
Berbagai Contoh Komik Online Yang Banyak Digemari:
1. The Secret of Angel (True Beauty)
True beauty karya Yaongyi merupakan salah satu komik online yang lumayan banyak diminati orang orang, khususnya bagi perempuan dikarenakan ceritanya yang berfokus pada make up. True Beauty sendiri merupakan komik online yang dapat dibaca melalui LINE Webtoon. Alasan True Beauty cukup populer adalah visualisasinya yang menarik dan juga ceritanya yang dapat membuat perempuan merasa relate. True Beauty juga sudah pernah di adaptasi menjadi sebuah drama korea yang cukup populer. Hal ini menambah faktor populernya komik online ini.
ADVERTISEMENT
2. Pasutri Gaje
Pasutri Gaje karya Annisa Nisfihani merupakan komik online buatan penulis Indonesia yang dapat dibaca melalui LINE Webtoon. Pasutri Gaje ini cukup populer untuk komik online lokal. Hal ini dikarenakan segi cerita yang unik, yaitu menceritakan tentang hubungan suami istri di Indonesia yang berprofesi sebagai PNS. Pasutri Gaje juga pernah diadaptasi menjadi film di Indonesia yang dibintangi oleh Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari sebagai pemeran utamanya.
3. Ayah, Aku Tidak Mau Menikah!
Ayah, Aku Tidak Mau Menikah! Atau dalam judul bahasa inggrisnya adalah Father, I Don’t Want to Get Married! karya Hong Heesu Merupakan komik online yang dapat dibaca melalui KAKAO WEBTOON. Komik online ini banyak digemari oleh pembaca yang menyukai genre fantasi dan kerajaan. Visualisasi dari komik online ini juga memanjakan mata yang membuat banyak pembaca yang tertarik membacanya.
Kemudahan akses dan banyaknya variasi yang dapat ditemukan pada komik online membuat pembacanya terus menambah. Membaca komik online menjadi salah satu pilihan seru untuk dilakukan saat waktu lenggang. Terdapat dampak postif juga dalam membaca komik online. Seperti, bagi orang yang awalnya tidak memiliki ketertarikan untuk membaca kini bisa menjadi tertarik untuk menikmati cerita melalui visual. Namun tentu ada juga dampak negatifnya, seperti menghabiskan terlalu banyak waktu pada ponsel saat membaca komik online, atau tidak bisanya dalam memilih konten untuk dikonsumsi. Oleh karena itu berbagai platform komik online menyediakan sistem filter agar konten dewasa tidak dapat diakses khususnya pada anak dibawah umur.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, sebagai pembaca bijaklah dalam memilih pilihan bacaan kita dan aturlah waktu dengan baik saat membaca komik online. Nah, setelah mengenal apa itu komik online beserta platform dan contoh komik online yang banyak digemari, apakah kalian tertarik membaca komik online juga?