Olivier Giroud, pemain Chelsea

Jika Semua Pihak Diuntungkan, Olivier Giroud Bisa Tinggalkan Chelsea

Supersoccer
Situs web sepak bola terlengkap menampilkan berita sepak bola internasional, preview highlights pertandingan ligaEropa, klub dan pemain, statistik pertandingan.
12 Januari 2020 13:27 WIB
comment
91
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Olivier Giroud, pemain Chelsea. Foto: AFP/Bulent Kilic
zoom-in-whitePerbesar
Olivier Giroud, pemain Chelsea. Foto: AFP/Bulent Kilic
ADVERTISEMENT
Olivier Giroud kian santer dikabarkan bakal meninggalkan Chelsea. Wajar, sih, soalnya sang penyerang Prancis jarang dimainkan oleh Frank Lampard musim ini.
ADVERTISEMENT
Sejauh ini, Giroud hanya membela The Blues dalam tujuh laga lintas kompetisi. Lampard lebih suka memainkan Tammy Abraham atau Michy Batshuayi.
Salah satu tim yang dirumorkan meminati eks penyerang Arsenal itu adalah Inter Milan. La Beneamata bahkan dikabarkan sudah berbicara dengan agennya Giroud.
Lampard tak menampik rumor itu. Meski begitu, relakah pelatih 41 tahun itu melepas penyerang 33 tahun tersebut begitu saja?
"Saya pikir agennya telah berbicara dengan klub, tetapi sampai selesai, dia adalah pemain Chelsea," kata Lampard, dilansir BBC.
"Dengan situasi Ollie (Olivier Giroud) seperti saat ini, jika [transfer itu] menguntungkan semua pihak, pertama-tama dan terutama bagi klub (Chelsea), maka kami akan melihat apakah dia bisa pergi," lanjutnya.
Frank Lampard, pelatih Chelsea. Foto: Andrew Couldridge/Reuters
Sebetulnya, jika Giroud jadi pergi pada bursa Januari 2020, maka semua pihak bisa benar diuntungkan. Chelsea bakal mendapat uang dari hasil penjualan itu, kalau menunggu akhir musim, maka Giroud bakal berstatus bebas transfer dan pergi dengan gratis.
ADVERTISEMENT
Dengan uang hasil penjualan itu, ditambah berkurangnya beban gaji pemain, maka Chelsea punya modal untul mendatangkan pemain baru, terutama di posisi bek. Sebab, Chelsea butuh memperkuat lini belakang mereka.
Bagi Giroud sendiri, jika bisa bergabung dengan klub yang benar-benar membutuhkan jasanya, maka dia bisa kembali mendapatkan kesempatan bermain reguler. Sebab, Giroud masih memiliki hasrat untuk membela Timnas Prancis di Euro 2020.
Meninggalkan Premier League menuju Serie A bisa jadi ide bagus bagi Giroud. Namun, kalau ke Inter, dia harus bisa bersaing dengan Romelu Lukaku memperebutkan kesempatan jadi starter di posisi Nomor 9 skuat asuhan Antonio Conte.
Aksi Olivier Giroud membela Timnas Prancis di laga kontra Timnas Islandia. Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes
Lampard juga sempat memberikan pujiannya untuk Giroud. Menurutnya, Giroud adalah pribadi yang profesional.
"Dia sudah menjadi profesional hebat di sini. Dia terus berlatih secara profesional, meski jarang main," puji Lampard.
ADVERTISEMENT
"Tapi saya masih harus membuat keputusan untuk Chelsea, dan belum ada yang resmi diputuskan," tambahnya.
Well, semoga segera ditemukan win-win solution bagi Chelsea maupun Olivier Giroud. Kalau menurut kalian, Giroud baiknya pindah atau tidak?
---
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersey original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten