Adama Traore 16:9

Percaya, deh, Tubuh Kekar Adama Traore Itu Alamiah Adanya

Supersoccer
Situs web sepak bola terlengkap menampilkan berita sepak bola internasional, preview highlights pertandingan ligaEropa, klub dan pemain, statistik pertandingan.
17 April 2020 15:11 WIB
comment
23
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Adama Traore (tengah) saat laga melawan Liverpool. Foto: REUTERS/Andrew Yates
zoom-in-whitePerbesar
Adama Traore (tengah) saat laga melawan Liverpool. Foto: REUTERS/Andrew Yates
ADVERTISEMENT
Boleh jadi, ada orang yang tidak percaya ketika Adama Traore mengaku dirinya tidak melakukan latihan beban secara intens untuk membentuk tubuhnya yang kekar itu. Dirinya cuma mengeklaim bisa menaikkan massa otot dengan sangat cepat, meski hanya berolahraga biasa.
ADVERTISEMENT
Ah, masa iya, sih? Apa mungkin bisa begitu?
Oke, wajar jika ada sebagian dari kalian yang enggak percaya. Mungkin itu karena pengakuan itu keluar dari mulutnya sendiri.
Namun, bagaimana jika ada orang lain yang menjadi saksi soal kebenaran tersebut? Orang yang dimaksud adalah Conor Coady, rekan setimnya di Wolverhampton Wanderers.
Ya, sang kapten tim Wolves tak menyangkal bahwa alumnus akademi Barcelona yang menurutnya cocok untuk bermain di NFL itu tidak melakukan latihan khusus untuk membentuk otot tangannya. Hmm....
"Dia bisa bermain di NFL, dia ditawari [kesempatan itu] saat dia masih muda. Dia tidak melakukan olahraga [khusus] di lengan atau bagian atas tubuhnya. Malah, dia melatih kekuatan kakinya agar bisa lebih kuat dan cepat. Begitulah dia," terang Coady kepada Sky Sports.
Adama Traore, pemain Wolverhampton Wanderers. Foto: Action Images via Reuters/John Sibley
Bek 27 tahun asal Inggris itu mensyukuri kehadiran Traore di skuat Wolves. Menurutnya, si winger kelahiran Spanyol berusia 24 tahun adalah sosok pesepak bola yang fantastis. Enggak cuma jago menyerang, tetapi juga andal dalam bertahan.
ADVERTISEMENT
"Itu anugerah untuknya, dan betapa bangganya dia terhadap dirinya sendiri, dia fantastis bagi tim. Anda dapat melihat cara dia berlari ke belakang dan bertahan dengan baik. Dia mendengarkan instruksi manajer dan membawanya ke lapangan," terang Coady.
"Dia adalah salah satu pemain pekerja keras yang pernah saya lihat dan sangat brilian untuk memilikinya di klub," lanjut jebolan akademi Liverpool itu.
Adama Traore bikin Andrew Robertson puyeng. Foto: Reuters/Carl Recine
Eh, bicara soal Liverpool, Traore adalah pemain yang mampu membuat para penggawa The Reds takjub hingga kalang kabut. Mulai dari Andrew Robertson, Jordan Henderson, bahkan Juergen Klopp pun mengakui kualitas Traore.
Bicara soal tubuh kekar, lantas kenapa bisa ada manusia seperti Adama Traore yang bisa memiliki tubuh atletis tanpa latihan beban intens? Kami pernah membahasnya di stori ini, tentang kemungkinan dia memiliki tipe tubuh mesomorph.
ADVERTISEMENT
---
Ayo, ikutan Home of Premier League dan menangi 1 unit SmartTV dan 2 Jersi Original klub Liga Inggris. Buruan daftar di sini.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten