Konten dari Pengguna

Dukung UMKM Go Digital, Mahasiswa KKN UNDIP Kenalkan SIAPIK di Desa Danasari

Tantri Napitupulu
Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Diponegoro
11 Agustus 2024 10:10 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tantri Napitupulu tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mahasiswa KKN TIM II UNDIP bersama dengan UMKM lokal Desa Danasari
zoom-in-whitePerbesar
Mahasiswa KKN TIM II UNDIP bersama dengan UMKM lokal Desa Danasari
ADVERTISEMENT
DANASARI, PEMALANG (27/07/2024) - Desa Danasari memiliki potensi UMKM yang besar, dengan berbagai usaha kecil menengah yang berkembang di wilayah ini. Namun, pengelolaan keuangan di kalangan UMKM setempat masih menggunakan sistem konvensional, yang dirasa kurang efektif dan efisien di tengah perkembangan zaman yang semakin modern. Menanggapi tantangan ini, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro (UNDIP) Tahun 2024 dari program studi Akuntansi menggelar program sosialisasi bertajuk "Optimalisasi Keuangan UMKM melalui Aplikasi SIAPIK" pada Sabtu, 27 Juli 2024, pukul 14.00 WIB di Faz Food & Drink, Desa Danasari, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang.
ADVERTISEMENT
Program ini bertujuan untuk memberikan solusi atas masalah pengelolaan keuangan UMKM dengan memperkenalkan aplikasi SIAPIK (Sistem Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan) yang dikembangkan oleh Bank Indonesia. Aplikasi ini dirancang khusus untuk membantu UMKM dalam melakukan pembukuan keuangan secara digital, sehingga lebih praktis dan akurat dibandingkan metode konvensional.
Kegiatan sosialisasi dimulai dengan pengenalan terhadap aplikasi SIAPIK, di mana peserta diperkenalkan pada berbagai fitur yang tersedia di dalam aplikasi ini. Fitur-fitur tersebut mencakup pencatatan transaksi, laporan keuangan otomatis, hingga analisis keuangan yang dapat membantu pemilik UMKM dalam mengambil keputusan bisnis yang lebih baik. Penjelasan juga mencakup kelebihan aplikasi SIAPIK, seperti kemudahan penggunaan, keamanan data, dan kemampuan untuk diakses kapan saja dan di mana saja.
ADVERTISEMENT
Mahasiswa KKN TIM II UNDIP memberikan penjelasan mengenai aplikasi SIAPIK
Setelah pengenalan, dilakukan demonstrasi langsung penggunaan aplikasi SIAPIK. Peserta yang hadir, terdiri dari sepuluh UMKM lokal Desa Danasari, diperlihatkan cara mengoperasikan aplikasi tersebut mulai dari registrasi, pencatatan transaksi harian, hingga pembuatan laporan keuangan sederhana. Demonstrasi ini diharapkan dapat memberikan gambaran nyata kepada peserta tentang bagaimana aplikasi SIAPIK dapat diintegrasikan ke dalam operasional sehari-hari UMKM mereka.
Di akhir acara, mahasiswa KKN UNDIP membagikan leaflet yang berisi informasi lengkap tentang aplikasi SIAPIK, termasuk panduan penggunaan dan manfaat yang bisa diperoleh UMKM dengan beralih ke sistem pembukuan digital. "Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali terutama bagi UMKM seperti milik saya. Saya jadi paham bagaimana cara mengelola keuangan usaha saya dengan baik. Terima kasih kepada mahasiswa KKN UNDIP,"ujar salah satu pemilik UMKM di Desa Danasari. Sosialisasi ini diharapkan dapat mendorong para pelaku UMKM di Desa Danasari untuk mulai beralih ke pembukuan digital, sehingga mereka dapat lebih mudah dan efisien dalam mengelola keuangan usaha mereka.
ADVERTISEMENT
Program ini merupakan langkah awal yang penting dalam mendukung modernisasi UMKM di Desa Danasari, sehingga mereka dapat lebih berdaya saing di era digital dan terus berkembang ke arah yang lebih baik. Melalui penggunaan aplikasi SIAPIK, UMKM diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, transparansi, dan akurasi dalam pengelolaan keuangan mereka.