Berinvestasilah Sedini Mungkin

teman kumparan
Ayo gabung ke komunitas teman kumparan!
Konten dari Pengguna
29 Juli 2019 15:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari teman kumparan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Event #MoneyDiary Talks, kolaborasi KoinWorks dan Teman kumparan. Dok: Faisal/kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Event #MoneyDiary Talks, kolaborasi KoinWorks dan Teman kumparan. Dok: Faisal/kumparan.
ADVERTISEMENT
“Jadi kita sah-sah aja berhutang asalkan hutangnya produktif?”
Pertanyaan tersebut terlontar dari salah satu peserta acara #MoneyDiary Talks pada malam itu Selasa, 23 Juli 2019. Acara kolaborasi KoinWorks dengan Teman kumparan kali ini membahas tentang bagaimana kaum milenial dapat mengelola keuangannya dengan bijak sedini mungkin. Metta selaku Founder of Anggriani & Partners menjawab pertanyaan tersebut dengan mengamini bahwa tidak apa-apa berhutang asal masuk kategori hutang produktif. “Nah kan, ada 2 jenis hutang. Yang pertama hutang produktif di mana hutang tersebut untuk aset yang akan meningkat seiring waktu. Contoh: rumah, alat untuk menunjang pekerjaan. Lalu yang kedua hutang konsumtif yaitu hutang yang habis dipakai dan akan menurun nilainya contohnya membeli gadget terus-terusan padahal tidak rusak, online shopping karena tergiur diskon.
MC mempersilakan peserta bertanya kepada Metta (tengah) dan Debby (kanan). Dok: Faisal/kumparan.
Zaman sekarang semua yang kita inginkan ada di dalam genggaman, yaitu handphone. Begitu juga transaksi keuangan, sekarang banyak yang menggunakan aplikasi keuangan di handphone atau cashless. Online shopping tinggal klik, makan dan minum di restaurant tinggal scan. “Semua kemudahan ini dapat membuat kita menjadi konsumtif.” tambah Metta. Sering sekali pengeluaran tidak terkontrol, tahu-tahu habis di tengah bulan. Ada pula riset dari tim KoinWorks yang menjelaskan bahwa 23.3% pengeluaran gaya hidup anak Jakarta per bulannya dihabiskan untuk nongkrong cafe dan 21,1%-nya untuk shopping.
ADVERTISEMENT
Dalam acara tersebut, para peserta yang rata-rata adalah generasi milenial kemudian diajak untuk mengatur cash flow-nya sedini mungkin salah satunya dengan berinvestasi. Menurut Metta, ada beberapa pertimbangan dalam berinvestasi. “Tentukan dulu tujuan kita berinvestasi, baru kemudian menentukan instrumen dan jangka waktunya. Jangan lupa perhatikan return atau hasil yang kita dapat beserta resikonya. Beda karakter, beda jenis investasi. Pilih yang sesuai dengan tujuan, jangka waktu kebutuhan dan karakter dalam berinvestasi. “Misal kita main saham hari ini, besok anjlok langsung jantungan, nah itu berarti jangan di instrumen yang tinggi dan fluktuatif.”
Metta juga menganjurkan untuk mencoba dulu berinvestasi melalui online investment yang ada di e-commerce atau mencoba peer to peer (P2P) lending di mana itu adalah marketplace platform yang mempertemukan peminjam dan pendana. Debby Devina sebagai Senior Financial Consultant KoinWorks menambahkan kita juga perlu pintar-pintar dalam memilih P2P lending yang baik. Semisal kita ingin berinvestasi di P2P lending mulailah dari nominal yang kecil, ketahui juga jenis dan ketentuan pinjaman platform tersebut. Pilihlah beberapa instrumen yang cocok dan cari tahu apakah pada platform tersebut juga menyediakan dana proteksi. “Kalau di KoinWorks, teman-teman bisa mulai invest mulai 100.000 rupiah saja yang biasanya buat beli kopi di cafe. Yang penting mulai dulu investasinya.Bunga yang diperoleh dari investasi bisa mencapai 21% p.a.” kata Debby.
Suasana peserta acara #MoneyDiary Talks. Dok: Faisal/kumparan.
Di akhir acara, Metta juga mengajak teman-teman peserta milenial untuk menjadikan handphone tak hanya untuk browsing sosmed, main game atau belanja saja. Tapi juga mulai digunakan untuk mengatur cash flow. Acara pada malam itu ditutup oleh sambutan dari Intan Puspa Prayualita selaku tim Cyber Collaborator kumparan.
ADVERTISEMENT
Mau ikutan diskusi di acara yang seru nan berfaedah seperti ini? Yuk gabung ke teman kumparan di sini! Caranya? Join di Facebook group teman kumparan dan whatsapp group teman kumparan. Kamu bisa memilih sesuai topik yang disukai di whatsapp group. Klik link dan pilih group mana yang kamu banget!
--> Teman kumparan MOM (mom dan parenting): https://bit.ly/2NlnIZx
--> Teman kumparan WOMAN (beauty, isu perempuan dan lifestyle): https://bit.ly/2XiVraK
--> Teman kumparan BISNIS & TECHNO (finansial, usaha, ekonomi bisnis, startup): https://bit.ly/2FJFteC
--> Teman kumparan OTO (otomotif): https://bit.ly/2NytJCq
--> Teman kumparan BOLA (sepak bola di dalam dan luar negeri): https://bit.ly/2KST0oy
--> Teman kumparan MILENIAL (jokes, zodiak, brand kekinian, current issues): https://bit.ly/31YCit7