Konten dari Pengguna

Bahagia Melalui Senyuman Ibu

Tiara Salwa Assyifa
Mahasiswa Jurnalistik Politeknik Negeri Jakarta
14 Desember 2021 11:07 WIB
comment
13
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tiara Salwa Assyifa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Selalu ada coretan pena hitam rusak di lembaran hidup manusia, terutama di lembaran hidup Ibu. Cerita manis dan pahit yang tertulis dalam hidupnya mampu memberikan kesan indah dalam hidup.
Pelukan hangat disertai senyuman tulus yang diberikan seorang Ibu untuk buah hatinya. (Pexels.com/Taryn Elliott)
zoom-in-whitePerbesar
Pelukan hangat disertai senyuman tulus yang diberikan seorang Ibu untuk buah hatinya. (Pexels.com/Taryn Elliott)
Gelak tawa ekspresif menceritakan sosok ibu yang menghadirkan sesuatu yang istimewa di ruang hati. Senyuman yang tulus mampu menyebarkan dan menghantarkan langkah yang ringan untuk menjelajahi dunia.
ADVERTISEMENT
Beraneka ragam kebahagiaan yang tercipta dalam hidup ini. Bahagia uang, cinta, dan fisik mampu mengalahkan kebahagiaan senyuman tulus dari seorang Ibu. Dia adalah anugerah terindah yang diberikan Tuhan melalui bentuk nyata. Terangnya ribuan bintang tidak akan mampu mengalahkan senyuman Ibu.
Tanpa perang dan senjata, Ibu mampu mengalahkan ribuan musuh yang selalu usik dan ganggu kehidupan manusia di seluruh dunia. Ibu Pahlawan Kehidupan bagi setiap insan di muka bumi.
Berbahagialah setiap insan yang mampu menghadirkan senyuman Ibu dalam ruang hidupnya. Rintihan suaranya di malam hari mampu membuat dunia kita berguncang hebat. Doa dan harapan selalu dipanjatkan kepada Tuhan untuk keberlangsungan insan di bumi.
Kehidupan tidak selalu menawarkan keindahan untuk Ibu. Dia mampu memakai topeng selama hidupnya untuk mengarungi luasnya dunia. Tersenyum di luar, menangis di dalam yang selalu Ibu rasakan selama hidup. Namun, setiap langkahnya terasa ringan dan mudah bagi Ibu dengan melihat langsung tumbuh besar buah hatinya.
ADVERTISEMENT
Di satu sisi Ibu tetaplah seorang perempuan yang lemah untuk berjalan seorang diri. Diibaratkan sunyi dan gelap apabila manusia melupakan pengorbanan dan jasa seorang Ibu selama ini. Sepenggal kata terima kasih tidak akan pernah cukup sampai kapan pun atas segala hal yang telah ibu lakukan. Ibu Pahlawan Kehidupan bagi setiap insan di bumi.