Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Wisata Cirebon Ini Wajib Kalian Kunjungi
24 September 2018 13:35 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
Tulisan dari TigaJam DariJakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Memang belum afdol rasanya bila mengunjungi Cirebon tanpa mengenal sejarah dan juga tempatnya. Daerah yang dikenal dengan julukan Kota Wali atau Kota Udang ini, memang memiliki banyak lokasi di mana Kalian bisa belajar akan sejarah Guys. Tak hanya cerita tentang pembentukan Kota Cirebon sendiri, namun juga bagaimana berkembangnya daerah ini. Untuk itulah Guys, Kalian yang ingin tahu lebih banyak tentang Cirebon, yuk kunjungi 3 Wisata ini;
ADVERTISEMENT
Keraton Kasepuhan
Membahas Wisata Cirebon, pastinya identik dengan keratonnya ya Guys. Nah, Keraton Kasepuhan ini merupakan salah satu keraton tertua dan termegah di Cirebon. Makna di setiap sudut arsitektur keraton ini pun terkenal paling bersejarah. Seperti halaman depan keraton yang dikelilingi tembok bata merah dan terdapat pendopo di dalamnya.
Di keraton inilah, awal tonggak sejarah Cirebon bermula. Keraton Kasepuhan adalah kerajaan islam tempat para pendiri Cirebon bertahta, di sinilah pusat pemerintahan Kasultanan Cirebon berdiri. Pada bagian dalam keraton, terdiri dari bangunan utama yang berwarna putih. Di dalamnya terdapat ruang tamu, ruang tidur dan singgasana raja. Keraton Kasepuhan memiliki museum yang cukup lengkap dan berisi benda pusaka dan lukisan koleksi kerajaan. Salah satu koleksi yaitu kereta Singa Barong yang merupakan kereta kencana Sunan Gunung Jati. Kereta tersebut saat ini tidak lagi dipergunakan dan hanya dikeluarkan pada tiap 1 Syawal untuk dimandikan.
ADVERTISEMENT
Taman Sunyaragi
Taman yang satu ini masih berhubungan dengan Keraton Kasepuhan. Pasalnya, dulu lokasi ini adalah sebuah pesanggrahan atau tempat Pangeran Arya Carbon meditasi, yang didirikan pada tahun 1973. Untuk namanya sendiri, Sunyaragi (Sanskerta) terdiri dari dua gabungan kata, yaitu Sunya yang berarti sunyi dan Ragi yang maknanya raga. Jadi bisa disebut pula bahwa Sunyaragi adalah tempat untuk menenangkan diri.
Taman Air (Sari) Sunyaragi juga disebut dengan Gua Sunyaragi berlokasi di kelurahan Sunyaragi, Kesambi, Kota Cirebon. Kini Gua Sunyaragi merupakan salah satu benda cagar budaya yang berada di Kota Cirebon dengan luas sekitar 15 hektare. Konstruksi dan komposisi bangunan situs ini merupakan sebuah taman air, karena itulah dinamakan sebagai Taman Air Gua Sunyaragi. Pada jaman dulu, situs ini dikelilingi sebuah danau, yaitu Danau Jati yang akhirnya mengering dan kini menjadi area persawahan dan pemukiman penduduk.
ADVERTISEMENT
Setu Patok
Siapa bilang kalau Indonesia hanya punya satu Danau Toba? Nyatanya, Cirebon juga punya Danau Toba lho Guys. Danau Toba ala Cirebon ini dikenal dengan nama Setu Patok. Sebutan Danau Toba ala Cirebon ini muncul, bermula dari para pengunjung yang menganggap Setu Patok memiliki kemiripan dengan loka wisata di Sumatera barat tersebut.
Di mana Setu Patok merupakan waduk yang memiliki pulau kecil di bagian tengahnya. Itulah mengapa kemudian banyak orang menyebutnya dengan Danau Toba Cirebon. Waduk ini berada di sisi luar Kabupaten Cirebon yang memiliki luas sekitar 175 hektar. Di waduk ini, Kalian akan merasakan ketenangan serta kedamaian. Bayangin aja Guys, Kalian duduk di tepi waduk, dengan menikmati semilir angin sambil mencicipi aneka jajanan khas Cirebon yang bisa didapat di warung-warung kecil sekitar sana. Tak hanya itu, Kalian juga bisa menikmati hijaunya danau dari tepian saja, karena di sana juga terdapat perahu-perahu yang khusus disiapkan untuk para pengunjung yang ingin mengelilingi waduk, termasuk bertandang ke pulau yang berada di tengah waduk.
ADVERTISEMENT