Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Pantai Ini Jadi Salah Satu Destinasi Wisata Favorit di Karawang
12 Oktober 2018 10:02 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
Tulisan dari TigaJam DariJakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kabupaten Karawang merupakan sebuah kabupaten di Tatar Pasundan Provinsi Jawa Barat. Kabupaten Karawang merupakan kota industri yang banyak berdiri pabrik-pabrik di sekitarnya. Meski demikian, Kabupaten Karawang yang terletak di pesisir utara, membuat daerah ini memiliki berbagai tempat wisata pantai yang menarik dan bisa dikunjungi saat akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Nah, salah satu pantai yang jadi destinasi wisata di Karawang adalah Pantai Tanjung Pakis. Pantai yang terletak di Kecamatan Pakisjaya ini, berjarak sekitar 68 Km dari pusat Kabupaten Karawang. Seperti halnya pantai utara di Pulau Jawa, Pantai Tanjung Pakis memiliki ombak yang tidak besar, dengan pasir yang lembut. Di Pantai Tanjung Pakis yang membentang sepanjang 7 Km ini, Kalian bisa menyewa sebuah perahu untuk menikmati panorama Laut Jawa. Di sini juga terdapat dermaga kayu, banana boat, dan sarana outbound. Kalian bisa loh berkeliling pantai dengan menggunakan ATV yang disewakan oleh pengelola.
Untuk pesona Pantai Tanjung Pakis ini, dimulai dari hamparan pasir dengan garis pantai yang terbentang luas. Ombak yang tenang dan indah, menambah pesona Pantai Tanjung Pakis. Angin laut yang begitu kencang juga kerap mengampiri pantai ini, jadi akan membuat Kalian semakin nyaman. Di pantai ini, Kalian juga bisa bermain air dan berenang, sekalipun air pantainya berwarna coklat. Warna air tersebut bukan karena kotor atau tercemar loh Guys, tapi karena berasal dari tanah yang ada di Pantai Tanjung Pakis.
ADVERTISEMENT
Pantai Tanjung Pakis ini memiliki potensi wisata bahari yang cukup menjanjikan Guys. Terbukti dengan semakin lengkapnya fasilitas yang ada, ditambah dengan munculnya homestay atau penginapan yang dibangun oleh warga dan juga pengelola pantai. Selain itu, banyak penduduk sekitar pantai yang menjajakan sajian kuliner khas laut (seafood) seperti ikan bakar, cumi bakar, kerang dara, serta hidangan laut lainnya. Ikan yang dimasakn pun merupakan hasil tangkapan para nelayan, jadi kondisi ikannya masih segar. Kalian juga bisa membeli ikan hasil tangkapan nelayan di sini berupa ikan asap atau ikan asin untuk dibawa pulang.