Konten dari Pengguna

Cara Membuat Chili Oil ala Rumahan yang Enak

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
15 Juni 2023 9:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Membuat Chili Oil ala Rumahan yang Enak. Foto: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Membuat Chili Oil ala Rumahan yang Enak. Foto: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Chili oil merupakan olahan sambal yang mengandung minyak dan cabai, yang lazim digunakan untuk masakan China. Kini setelah banyak kedai dimsum yang menyediakan sambal ini, keberadaannya semakin populer di tanah air, dan ingin tahu cara membuat Chili Oil.
ADVERTISEMENT
Seperti dikutip dari Penggunaan Minyak Sawit Merah Dalam Pembuatan Sambal Cabai Merah Tumis, Hasrul. (2018:1) bahwa Sambal cabai merah tumis dibuat dengan cara menumis cabai mentah giling menggunakan minyak goreng.

Bahan-bahan Chili Oil

Ilustrasi bahan-bahan chili oil. Foto: pixabay.com
Berikut ini beberapa bahan yang harus disiapkan untuk membuat Chili Oil ala rumahan yang enak :

Cara Membuat Chili Oil ala Rumahan

Ilustrasi Cara Membuat Chili Oil ala Rumahan yang Enak. Foto: pixabay.com
Berikut ini cara membuat Chili Oil ala rumahan yang enak :

1. Siapkan Bahan-bahannya

Pertama yang bisa dilakukan untuk membuat Chili oil yaitu dengan menyiapkan terlebih dahulu bahan bahan yang akan digunakan.

2. Giling cabe kering

Giling cabe kering dengan cara memasukkan cabe kering dalam blender atau penggilingan. Giling hingga agak halus dan biji cabainya keluar semua. Beri sedikit air jika cabai kering sulit halus. Jika ingin praktis, bisa membeli cabe bubuk yang dijual di pasaran.
ADVERTISEMENT

3. Potong kasar bumbu lain

Tambahkan bahan lainnya seperti atau cabai merah, bawang putih, dan bawang merah yang sudah dipotong kasar. Geprek jahe dan tambahkan daun salam, agar aroma dan rasanya keluar.

4. Panaskan minyak dan tumis bumbu.

Langkah selanjutnya, panaskan minyak dan tumis bumbu. Untuk menumis gunakan minyak sayur, canola, almond, atau light olive oil. Lalu masukkan semua bahan tambahan, aduk-aduk hingga harum dan layu. Tuangkan minyak panas pada cabai kering di wadahnya.
Tambahkan garam secukupnya, kemudian minyak wijen untuk mendapatkan aroma khas sesuai selera dan diaduk rata.

5. Cara Menyimpan Chili Oil

Selain cara pembuatan di atas, jangan lupa diperhatikan cara penyimpanannya. Apabila disimpan dalam wadah kering dan kedap udara, Chili Oil akan tahan hingga 2 minggu. Jika ingin disajikan, panaskan chilli oil supaya lebih enak.
ADVERTISEMENT
Cara di atas bisa dicoba untuk membuat Chili Oil yang enak ala rumahan. Sederhana, cepat dan dapat menjadi pelengkap makanan agar semakin nikmat.