Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
4 Cara Atasi Tenggorokan Gatal dengan Ampuh
17 September 2023 0:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sakit tenggorokan merupakan suatu kondisi yang menyebabkan penderita kesulitan menelan atau berbicara serta merasakan rasa gatal. Dan harus segera dihilangkan dengan cara atasi tenggorokan gatal dengan ampuh.
ADVERTISEMENT
Kondisi ini biasanya disebabkan karena iritasi pada saluran tenggorokan. Selain gatal, kondisi ini juga ditandai dengan tenggorokan yang terasa kering dan perih.
Banyak cara bisa dilakukan untuk mengatasi gatal tenggorokan dengan menggunakan bahan-bahan alami. Sebab jika tidak, peradangan di tenggorokan akan bertambah parah.
4 Cara Atasi Tenggorokan Gatal dengan Lemon dan Teh
Mengutip situs healthline.com, berikut adalah cara atasi tenggorokan gatal dengan ampuh dan cepat:
1. Mengonsumsi Air Lemon
Vitamin C dan astringent yang terkandung dalam lemon berguna untuk mematikan dan menghilangkan bakteri penyebab gatal tenggorokan. Dengan mengonsumsi air lemon yang sudah diperas, dipercaya dapat menghilangkan gatal pada tenggorokan.
Dengan mengonsumsi air perasan lemon juga dapat membantu menenangkan otot-otot tenggorokan. Cara membuat air perasan lemon cukup mudah, campurkan 1 sendok perasan lemon ke dalam gelas air hangat.
ADVERTISEMENT
2. Mengonsumsi Madu
Sifat antimikroba yang dimiliki oleh madu dapat mengobati gatal pada tenggorokan. Selain rasanya yang enak, ternyata madu dapat menenangkan otot-otot tenggorokan.
Cara meminumnya pun sangat mudah, cukup tuangkan madu ke dalam sendok makan. Dan minumlah madu tersebut sampai rasa gatal di tenggorokan menghilang. Jika dirasa terlalu manis, bisa juga mencampurkan 1 sendok madu ke dalam satu gelas air hangat.
3. Berkumur dengan Air Garam
Berkumur menggunakan air garam dipercaya dapat melegakan tenggorokan yang sakit karena infeksi bakteri atau virus.
Cara yang dilakukan pun cukup mudah, cukup masukkan setengah sendok teh garam ke dalam cangkir hangat. Setelah itu, segera kumur-kumur menggunakan air garam.
4. Mengonsumsi Teh Hangat
Tubuh yang terhidrasi sangat penting untuk mempercepat proses penyembuhan. Dengan mengonsumsi teh hangat, dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi sekaligus mengurangi iritasi di tenggorokan.
ADVERTISEMENT
Salah satu jenis teh yang bisa dikonsumsi adalah teh kamomil yang memiliki efek menenangkan dan mampu mengobati sakit tenggorokan. Teh kamomil juga memiliki sifat antiinflamasi, antioksidan, dan astringent.
Empat cara atasi tenggorokan gatal dengan ampuh di atas dapat disertai dengan menghindari makan-makanan yang berminyak. (LA)