Konten dari Pengguna

4 Cara Memperkecil Layar Laptop untuk Mendapatkan Tampilan yang Diinginkan

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
20 Agustus 2023 14:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi Cara Memperkecil Layar Laptop, Foto Unsplash/Christin Hume
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Memperkecil Layar Laptop, Foto Unsplash/Christin Hume
ADVERTISEMENT
Terdapat berbagai cara memperkecil layar laptop yang dapat dilakukan dengan mudah untuk mendapatkan tampilan yang diinginkan. Cara ini sering dicari oleh pengguna laptop karena tidak ada panduan pasti yang tersedia.
ADVERTISEMENT
Tampilan layar yang terlalu besar terkadang membuat sebagian pengguna laptop merasa tidak nyaman sebab harus menggeser layar ke samping hanya untuk melihat konten secara utuh, karena layar tidak dapat menangkap keseluruhan informasi yang terlalu banyak.

Cara Memperkecil Layar Laptop

Ilustrasi Cara Memperkecil Layar Laptop, Foto Unsplash/Glenn Carstens-Peters
Selain itu, mengecilkan layar juga diperlukan saat membuat workseheet melalui Excel supaya konsentrasi tidak pecah ketika memasukkan data. Berikut merupakan empat cara memperkecil layar laptop untuk mendapatkan tampilan sesuai keinginan.

1. Menggunakan Keyboard

Cara pertama yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan keyboard. Berdasarkan laman resmi support.google.com, memperkecil halaman dapat memanfaatkan tombol Ctrl + -.
Cara melakukannya cukup mudah yaitu dengan menekan tombol Ctrl + - secara bersamaan sampai mencapai tampilan layar sesuai dengan keinginan.
ADVERTISEMENT

2. Menggunakan Mouse

Selain menggunakan keyboard, memperkecil tampilan layar laptop juga dapat menggunakan mouse. Cara ini sedikit lebih sulit jika dibandingkan dengan menggunakan keyboard, karena tracking lebih sulit dikendalikan.
Apabila tidak teliti, bisa mendapatkan tampilan layar yang tidak ideal. Cara melakukannya yaitu dengan menekan dan menahan tombol Ctrl lalu geser mouse atau trackpad ke bawah hingga mencapai ukuran layar yang diinginkan.

3. Menggunakan Google Chrome

Cara selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan Google Chrome. Cara melakukannya yaitu dengan menekan ikon menu yang ditandai dengan titik tiga. Umumnya ikon ini berada di sebelah kann atas, sejajar dengan URL bar.
Setelah itu, pilih menu Zoom. Pada menu Zoom tersebut, akan muncul pilihan (-) dan (+) untuk mengatur layar sesuai dengan keinginan. Lalu pilih ikon (-) beberapa kali untuk memperkecil tampilan layar laptop.
ADVERTISEMENT

4. Mengubah Resolusi Layar Laptop

Cara terakhir yang dapat dilakukan yaitu dengan mengubah resolusi layar laptop. Caranya klik menu Start, lalu pilih menu Settings. Setelah itu, pilih menu System, dan pilih menu Display. Kemudian geser ke bawah sampai menenukan menu Display Resolution.
Pilihkan resolusi layar yang diinginkan, semakin besar angka yang dipilih, maka tampilan layar akan semakin kecil. Jika sudah menentukan tampilan layar, klik menu Keep Changes.
Demikianlah empat tutorial cara memperkecil layar laptop yang dapat dipraktikkan dengan mudah. Pengguna laptop dapat memilih salah satu cara di atas. (Ria)