Konten dari Pengguna

4 Cara Menghias Kamar Tidur Sederhana agar Estetik

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
29 Oktober 2023 12:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi Cara Menghias Kamar Tidur Sederhana, Foto Unsplash/Devon Janse van Rensburg
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menghias Kamar Tidur Sederhana, Foto Unsplash/Devon Janse van Rensburg
ADVERTISEMENT
Cara menghias kamar tidur sederhana dapat dilakukan secara mudah. Dengan mengetahui tips menata kamar serta menghiasnya, maka kamar akan terlihat lebih rapi dan estetik.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku, Imelda Akmal A., (2013:6), kamar mempunyai fungsi khusus yaitu sebagai ruangan untuk beristirahat. Oleh karena itu, sudah seharusnya kaman didesain senyaman mungkin oleh pemiliknya.

Cara Menghias Kamar Tidur Sederhana

Ilustrasi Cara Menghias Kamar Tidur Sederhana, Foto Unsplash/Collov Home Design
Agar kualitas tidur menjadi lebih baik, tidak ada salahnya jika kamar dihias supaya lebih nyaman. Berikut merupakan beberapa cara menghias kamar tidur sederhana agar terlihat estetik.

1. Gunakan Seprai yang Nyaman

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk menghias kamar tidur sederhana yaitu menggunakan sprei yang nyaman. Supaya terlihat estetik, dapat menggunakan sprei polos dengan warna coklat, hitam, dan warna-warna natural lainnya.
Setelah sprei, jangan lupa untuk memasang sarung bantal dan guling. Selain itu, perhatikan jumlah bantal dan guling. Jumlah bantal dan guling yang terlalu banyak di kasur akan memberikan kesan kasur yang penuh.
ADVERTISEMENT

2. Memasang Rak Dinding Gantung

Cara kedua yang dapat dilakukan yaitu memasang rak dinding gantung. Selain untuk menghemat tempat, pemasangan rak dinding gantung dapat digunakan sebagai dekorasi dan sebagai tempat untuk menyimpan barang-barang pribadi.
Rak dinding gantung dapat diisi dengan koleksi buku, bingkai foto, dan pajangan menarik lainnya. Agar terlihat lebih estetik, pilihlah warna rak gantung yang netral agar ruangan tidak tampak sumpek, seperti warna cokelat kayu, hitam, dan putih.

3. Menggunakan Cat Berwarna Putih

Cara ketiga yaitu menggunakan cat yang berwarna putih. Selain terlihat lebih bersih, pantulan tembok warna putih juga dapat membuat ruangan tampak luas.

4. Menghadirkan Tanaman Hias

Cara terakhir yang dapat dilakukan untuk menghias kamar sederhana agar lebih estetik adalah dengan menghadirkan tanaman hias. Kehadiran tanaman hias tersebut bisa memperindah kamar dan bermanfaat juga untuk kesegaran ruangan.
ADVERTISEMENT
Contoh tanaman hias yang dapat diletakkan di dalam kamar adalah lidah mertua. Jenis tanaman ini dapat menyerap karbondioksida dan mengeluarkan oksigen pada malam hari, sehingga kamar tidur akan terasa lebih segar.
Itulah empat cara menghias kamar tidur sederhana agar nyaman dan terlihat estetik. Dengan begitu, kualitas tidur akan menjadi lebih baik. (Adm)