Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
4 Cara Ngilangin Mata Sembab usai Menangis
8 September 2023 22:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada beragam jenis air mata , salah satunya adalah air mata emosional. Air mata jenis ini yang bisa menyebabkan mata sembab usai menangis. Namun tenang saja, ada beberapa cara ngilangin mata sembab usai menangis dengan mudah dan cepat.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs medicalnewstoday.com, istilah medis untuk kulit di sekitar mata yang tampak bengkak atau sembab adalah "periorbital puffiness". Penyebab umumnya edema, pembengkakan akibat retensi cairan.
Yang mana itu bisa terjadi karena menangis atau saat tidur. Bengkak ini biasanya hilang dengan sendirinya, meski seseorang dapat mengambil tindakan untuk mengurangi pembengkakan tersebut.
Cara Ngilangin Mata Sembab
Mata sembab bukan hanya mengganggu penampilan saja, tetapi juga membuat mata terasa tidak nyaman. Berikut adalah sejumlah cara ngilangin mata sembab usai menangis dengan mudah dan cepat:
1. Kompres Dingin Area Mata
Kompres dingin dapat membantu mengurangi pembengkakan pada mata sembab. Caranya, cukup ambil kain bersih dan basahi dengan air dingin.
Kemudian, posisikan tubuh dengan nyaman, sembari duduk atau berbaring. Tempelkan kompres tersebut di sekitar mata, sembari ditekan-tekan dengan lembut.
ADVERTISEMENT
2. Kompres dengan Kantung Teh
Selain menggunakan kompres dingin, bisa juga mengatasi mata sembab dengan kompres kantung teh. Caranya, cukup basahi dua kantung teh, kemudian dinginkan dalam lemari pendingin selama 15-20 menit.
Setelah dingin, ambil kantung teh tersebut dan letakkan di area mata selama 30 menit. Kandungan kafein di dalam teh, terutama teh hitam, dan suhu dingin dari kantung teh tersebut dapat membantu meringankan pembengkakan pada mata.
3. Gunakan Irisan Mentimun
Saat menggunakan masker wajah, biasanya irisan mentimun dingin sering digunakan menutup area mata. Irisan mentimun ini bisa digunakan sebagai salah satu cara menghilangkan mata sembab usai menangis.
Mentimun dianggap bisa meredakan pembengkakan pada mata. Caranya sangat mudah. Potonglah mentimun menjadi beberapa irisan, lalu letakkan di area mata selama beberapa menit.
ADVERTISEMENT
4. Pastikan Tidur yang Cukup
Saat sedang stres atau mengalami tekanan emosional yang berat, tak jarang seseorang menangis semalaman dan menjadi sulit tidur. Untuk mengatasi mata sembab, jangan lupa untuk tidur cukup.
Orang dewasa butuh tidur sekitar 7-9 jam setiap malamnya. Saat tidur, coba tinggikan kepala sedikit untuk membantu mengurangi pembengkakan pada mata. (IF)
Baca juga: 5 Cara Mengatasi Kantung Mata Hitam