5 Cara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan agar Tetap Sehat

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
Konten dari Pengguna
1 Agustus 2023 11:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Robina Weermeijer
zoom-in-whitePerbesar
Cara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Robina Weermeijer
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengetahui cara menjaga kesehatan organ pernapasan sangat baik untuk menjaga tubuh tetap sehat. Sebab, organ pernapasan memiliki peran yang penting untuk keberlangsungan hidup manusia.
ADVERTISEMENT
Menjaga organ pernapasan bisa menjaga tubuh dari penyakit maupun gangguan pernapasan. Sebab, penyakit yang berhubungan dengan organ pernapasan biasanya membutuhkan penanganan khusus dan biaya pengobatan yang mahal.
Mencegahnya bisa dilakukan dengan menjaga kesehatan serta melakukan beberapa cara sederhana dan mudah setiap harinya.

5 Cara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan

Cara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan, Foto Hanya Ilustrasi: Pexels/Tirachard Kumtanom
Berikut adalah cara menjaga kesehatan organ pernapasan agar tubuh tetap sehat:

1. Rajin Berolahraga

Cara pertama adalah dengan rajin melakukan olahraga untuk membuat tubuh bergerak dan bisa menyehatkan setiap anggota tubuh. Dengan aktif bergerak, sirkulasi pada tubuh akan berjalan lancar.
Beberapa olahraga yang bisa dilakukan untuk menjaga organ pernapasan antara lain renang, aerobik, latihan kardio, hingga pilates.

2. Perbanyak Konsumsi Makanan Bergizi

Memperbanyak konsumsi makanan bergizi bisa membantu menjaga kesehatan organ pernapasan. Makan makanan yang bergizi bisa membuat daya tubuh lebih terjaga dengan baik, sehingga organ pernapasan mendapat asupan yang cukup untuk terus bekerja.
ADVERTISEMENT

3. Tidak Merokok

Cara menjaga kesehatan organ pernapasan berikutnya adalah dengan tidak merokok. Menghindari asap rokok juga penting untuk dilakukan agar tidak terpapar asap tersebut yang bisa mengakibatkan berbagai penyakit yang berhubungan dengan organ pernapasan.

4. Hindari Paparan Polusi

Paparan polusi secara terus menerus bisa mengakibatkan gangguan pada organ pernapasan. Jadi, menghindari paparan polusi bisa dilakukan dengan dengan menggunakan masker, sebagaimana dikutip dari buku Semua Bisa Pintar Ulangan Harian Tematik Kelas 5 SD, Moh. Zulkifli, S. Pd, (2022:107).
Cara lain yang bisa dilakukan untuk menghindari paparan polusi adalah dengan tidak berada di luar ruangan dengan kualitas udara yang buruk terlalu lama.

5. Menjaga Lingkungan

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk menjaga organ pernapasan adalah dengan menjaga lingkungan.
Menjaga lingkungan bisa dilakukan dengan menanam tanaman di sekitar tempat tinggal agar udara bisa lebih segar. Dengan lingkungan yang asri dan terjaga, kualitas udara yang dihirup bisa lebih baik.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui cara menjaga kesehatan organ pernapasan, tubuh akan lebih sehat dan bisa terhindar dari penyakit yang berhubungan dengan organ pernapasan tersebut. (PRI)