Konten dari Pengguna

7 Cara Memperbaiki Metabolisme Tubuh untuk Membantu Diet Sehat

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
10 Agustus 2023 13:11 WIB
Ā·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Memperbaiki Metabolisme Tubuh, Foto: Diana Polekhina /Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Memperbaiki Metabolisme Tubuh, Foto: Diana Polekhina /Unsplash
ADVERTISEMENT
Diet tidak hanya baik untuk penampilan tapi juga berguna untuk kesehatan tubuh. Dikarenakan banyak penyakit yang akan timbul jika terlalu gemuk. Perlu diketahui, dalam program diet sehat cara memperbaiki metabolisme tubuh adalah suatu hal yang penting.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Semua Tentang Diet!, Afsheen Aisha, (2019:8), metabolisme adalah suatu proses perubahan zat-zat makanan yang telah dikonsumsi menjadi energi yang akan digunakan.
Banyak orang yang tidak dapat menurunkan berat badan dikarenakan metabolisme tubuh yang lambat. Oleh karena itu, sangat penting mengetahui cara untuk meningkatkan metabolisme tubuh.

7 Cara Memperbaiki Metabolisme Tubuh untuk Kesehatan

Cara Memperbaiki Metabolisme Tubuh, Foto: LaƄrk Boshoff /Unsplash
Jika kesulitan dalam menurunkan berat badan, mungkin saja salah satu kendalanya adalah melambatnya metabolisme tubuh. Apabila hal itu terjadi sebaiknya terapkan tujuh cara memperbaiki metabolisme tubuh di bawah ini.

1. Perbanyak Konsumsi Protein

Makanan yang tinggi protein bisa membuat kenyang lebih lama sehingga cocok untuk program diet. Selain itu, protein juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh.

2. Rutin Konsumsi Teh Hijau

Senyawa dalam teh hijau dapat meningkatkan metabolisme dan membantu tubuh dalam pembakaran lemak. Jadi cocok untuk program diet sehat.
ADVERTISEMENT

3. Menghindari Diet yang Terlampau Ketat

Diet yang terlalu ekstrem bahkan dapat menyebabkan gangguan kesehatan, kurangnya nutrisi, sulit tidur, dan sulit konsentrasi. Selain itu dapat membuat tubuh lelah dan lemah.

4. Cukupi Kebutuhan Air Putih

Selain menjaga dehidrasi tubuh, air putih juga dapat menyeimbangkan elektrolit dan memperbaiki metabolisme tubuh. Minum air putih sebelum makan juga dapat mengurangi porsi yang berlebih ketika makan.

5. Rajin Olahraga

Gerakan ringan seperti jalan kaki atau jogging juga dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh. Jika jarang bergerak, metabolisme tubuh juga akan melambat.

6. Jaga Kualitas Tidur

Sering begadang atau kurang tidur dapat memicu hormon stres yang biasanya bisa membuat rasa cepat lapar dan meningkatnya timbunan lemak.

7. Menambahkan Rasa Pedas pada Makanan

Makanan yang pedas juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Selain itu bisa memicu tubuh untuk membakar lemak. Bahkan kandungan zat capsaicin pada cabai dipercaya dapat menekan rasa lapar. Namun jangan sampai berlebihan mengonsumsi makanan pedas agar tidak terkena diare atau iritasi lambung.
ADVERTISEMENT
Cara memperbaiki metabolisme tubuh di atas sangat berguna bagi kesuksesan program diet sehat. Sebaiknya lakukan secara konsisten agar mendapatkan hasil yang diinginkan. (nov)