Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Bagaimana Cara Lacak HP Pakai Email? Cari Tahu di Sini!
20 September 2023 11:05 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Saat ini melacak handphone yang hilang bisa menggunakan email. Bagi yang belum tahu cara lacak HP pakai email, sebaiknya jangan lewatkan pembahasan kali ini.
ADVERTISEMENT
Adanya aplikasi email di HP sangat membantu bagi pengguna. Selain untuk mengirimkan pesan elektronik, ternyata email juga dapat digunakan untuk melacak keberadaan HP.
Seperti yang dijelaskan dalam buku Kewirausahaan Generasi Milenial Berbasis Digital, Rachmat Hidayat, dkk, (2022:25), secara umum fungsi email adalah untuk mengirimkan surat elektronik kepada orang lain.
Namun, email juga dapat digunakan untuk melacak lokasi handphone yang hilang.
Tata Cara Lacak HP Pakai Email
Cara lacak HP pakai email ini hanya bisa dilakukan jika handphone yang dicari dalam keadaan menyala. Selain itu, fitur lokasi yang ada dalam HP juga harus aktif agar dapat diketahui keberadaan terakhirnya.
Jika fitur lokasinya tidak aktif, biasanya keberadaan handphone yang hilang sulit untuk ditemukan. Di sini dicontohkan email menggunakan Gmail dari Google. Dikarenakan biasanya smartphone sekarang langsung terintegrasi dengan Google.
ADVERTISEMENT
Berikut tata cara melacak handphone yang hilang atau lupa menaruhnya, menggunakan email:
1. Login Email
Langkah pertama untuk melacak keberadaan HP yang hilang adalah login ke email melalui perangkat lain. Bisa menggunakan laptop atau smartphone lain.
2. Masuk ke Menu Keamanan
Setelah login ke Gmail, berikutnya cari menu keamanan. Jika menggunakan laptop, klik titik sembilan yang ada di sebelah kanan atas, lalu pilih 'Akun' kemudian menu 'Keamanan'.
Sementara jika menggunakan smartphone, klik ikon profil yang ada di kanan atas, lalu pilih 'Kelola Akun Google Anda'. Kemudian, pilih menu 'Keamanan'.
3. Cari HP Hilang
Selanjutnya, klik opsi 'Cari perangkat yang hilang'. Setelah masuk bagian Find your phone, pilih HP yang ingin diketahui lokasi terakhirnya.
Klik gambar atau ikon > yang ada di sebelah nama perangkat. Maka, keberadaan terakhir HP yang hilang akan muncul selama fitur lokasinya aktif.
ADVERTISEMENT
Perlu diingat bahwa cara lacak HP pakai email bisa dilakukan jika handphone dalam keadaan menyala. Jika sudah mati sebaiknya gunakan metode yang lain. (nov)