Cara Memainkan Gong, Alat Musik Tradisional

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
Konten dari Pengguna
30 Mei 2023 20:00 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi Cara Memainkan Gong, Alat Musik Tradisional. Unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi Cara Memainkan Gong, Alat Musik Tradisional. Unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Alat musik gong merupakan salah satu alat musik pukul yang terkenal di wilayah Asia Tenggara dan Timur. Cara memainkan gong juga terbilang cukup mudah untuk dipelajari.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Seni Musik Tradisi Nusantara, Ketut Wisnawan, Ida Bagus Arya Lawa Manuaba (2020:2), lantunan musik merupakan hasil dari perpaduan alat musik yang dimainkan dengan susunan nada khusus.

Fungsi Alat Musik Gong

ilustrasi Cara Memainkan Gong, Alat Musik Tradisional. Unsplash.com.
Gong merupakan salah satu alat musik yang sudah cukup terkenal di berbagai wilayah, sebelum mengetahui cara memainkan gong, simak fungsi-fungsi alat musik gong berikut ini.

1. Sebagai Alat Komunikasi Antar Warga

Di wilayah Jawa sendiri, gong tidak boleh dimainkan pada saat kematian seseorang atau anggota kerajaan. Tetapi di wilayah lainnya ada yang memainkan musik gong pada saat upacara kematian dan untuk menyampaikan pesan jika ada orang yang sedang berduka.

2. Sebagai Simbol atau Ritual

Selain dikenal sebagai alat musik tradisional, Gong juga dikenal sebagai harta, mas kawin, pusaka, lambang simbol dari pemilik, perangkat upacara dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Sehingga, sering sekali ditemukan bahwa jumlah gong lebih penting jika dibandingkan dengan nada gong.

3. Sebagai Koran Desa

Di wilayah Sumba, seorang pemain gong diperbolehkan untuk memainkan lagu kematian, meskipun tidak ada masyarakat desa yang meninggal. Tetapi, setelah memainkan lagu tersebut pemain gong harus memainkan lagu yang riang.
Hal itu menjelaskan bahwa suara gong yang terdengar jauh menginformasikan kepada penduduk di wilayah sekitarnya untuk melayat. Tetapi jika nada riang yang dimainkan, artinya mereka tidak perlu melayat.

4. Sebagai Alat Musik Ritual Keagamaan

Di Jawa Tengah, gong menjadi sebuah instrumen untuk perayaan agama Islam. Dimana instrumen ini dimiliki oleh masyarakat atau dari lembaga tertentu. Di Minangkabau, gong digunakan pada saat ada pesta pernikahan atau hajatan.
Di wilayah Jawa Barat, gong digunakan untuk acara skuler membawa acara keningratan dan tidak bisa dimiliki oleh semua orang. Di wilayah Kalimantan, Sulawesi dan juga NTT, gong digunakan pada saat acara pengobatan, kematian dan juga dalam acara kematian.
ADVERTISEMENT

Cara Memainkan Gong

Alat musik gong merupakan alat musik yang dimainkan dengan cara dipukul dengan menggunakan bantuan alat pemukul yang dibuat dari bahan kayu dengan lapisan kain tebal.
Hal itu bertujuan untuk menjaga fisik gong, getaran yang dihasilkan dari pukulan kayu tanpa menggunakan kain berbeda dengan yang menggunakan lapisan kain.
Biasanya gong yang mempunyai bentuk bulat tabung dan salah satu sisinya berlubang. Permukaan yang bundar tersebut nantinya akan dipukul untuk melihat suara yang dihasilkan, apabila suara yang dihasilkan belum sesuai, maka pembuatnya bisa mengerok lapisan lagi sehingga menjadi lebih tipis.
Itulah dia tata cara memainkan gong, alat musik tradisional yang melegenda.
ADVERTISEMENT