Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Membedakan iPhone Inter dan iBox
4 Oktober 2023 16:37 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Masyarakat dikejutkan dengan kasus iPhone inter yang IMEI-nya terblokir. Bagi calon pembeli iPhone, sebaiknya mengetahui cara membedakan iPhone inter dan iBox.
ADVERTISEMENT
Kemudian mengapa banyak iPhone inter yang IMEI-nya terblokir? Jawabannya karena iPhone inter merupakan produk bekas dari luar negeri yang bisa saja hasil curian atau kehilangan, lalu dijual kembali ke Indonesia tanpa pajak.
3 Cara Membedakan iPhone Inter dan iBox, Cermati agar Tidak Salah Beli
Berdasarkan laman kominfo.go.id, menjelaskan bahwa smartphone yang dijual tanpa pajak, seperti iPhone inter sangat merugikan negara.
Oleh karena itu, kominfo bersama wakil ketua Asosiasi Industri Perangkat Telematika Indonesia (AIPTI) serentak melakukan pemblokiran IMEI .
Dengan adanya kebijakan ini, calon pembeli perlu teliti dalam memilih iPhone yang dijual di pasaran dan berikut adalah deretan cara membedakan iPhone inter dan iBox:
1. Verifikasi Nomor Model
Jika calon pembeli ingin memiliki perangkat iPhone bekas atau membeli perangkat iPhone baru selain di gerai iBox, maka lakukan cara ini sebelum bertransaksi.
ADVERTISEMENT
Hanya perlu mengakses menu pengaturan di perangkat iPhone. Kemudian, arahkan ke opsi "Umum" dan mencari informasi mengenai "Nomor Model".
Jika nomor model yang tertera adalah PA/A, ID/A, atau FE/A, maka dapat dipastikan bahwa iPhone tersebut merupakan produk resmi dari iBox.
Sedangkan jika nomor modelnya berbeda dari ketiga kode tersebut, maka sudah dipastikan perangkat tersebut adalah iPhone inter.
2. Periksa Kode Negara
Cara kedua untuk membedakan iPhone inter dan iBox adalah dengan memeriksa informasi perangkat dari box.
Pada bagian belakang box atau kotak, akan terlihat sebuah kode negara yang memberikan informasi tambahan tentang asal-usul iPhone tersebut.
Jika kode negara adalah PA/A, maka iPhone tersebut resmi dari iBox. Sebaliknya, iPhone Inter akan memiliki kode negara ID/A. Dengan memahami kode negara ini, calon pembeli dapat lebih mudah membedakan antara iPhone iBox dan iPhone inter saat membeli produk tanpa perlu mengecek bagian dalam.
ADVERTISEMENT
3. Periksa Label Importir
Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk menentukan iPhone yang ingin dibeli berasal dari iBox atau inter adalah dengan memeriksa label importir yang terpampang di bagian belakang kotak.
Pada iPhone iBox, label importirnya akan menyebut "diimport oleh PT. Erajaya Swasembada Tbk." Sedangkan untuk iPhone inter, nama importir yang tertera pada bagian belakang kotak adalah "diimport oleh PT. Mapple Mitra Adiperkasa."
Agar lebih jelas dan aman, ada baiknya langsung membeli perangkat iPhone yang dijual pada gerai iBox terdekat. Namun, apabila ingin membeli iPhone bekas, pastikan mengetahui ketiga cara di atas.
Selalu ingat untuk tidak tergiur dengan harga iPhone bekas yang murah dibanding harga standar di pasar karena bisa saja iPhone inter. Demikian cara membedakan iPhone inter dan iBox yang perlu diketahui calon pembeli. (Andi)
ADVERTISEMENT
Live Update