Konten dari Pengguna

Cara Menanak Nasi dengan Rice Cooker Secara Praktis dan Pulen

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
16 April 2025 20:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menanak nasi. Foto: Unsplash/Vinn Koonyosying
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menanak nasi. Foto: Unsplash/Vinn Koonyosying
ADVERTISEMENT
Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Akan tetapi, masih banyak yang gagal saat menanak nasi sendiri. Maka dari itu, cara menanak nasi dengan rice cooker menjadi hal yang perlu diketahui.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, jika salah dalam memasaknya, nasi akan terlalu keras atau justru terlalu lembek. Hasilnya, nasi yang telah dimasak tidak enak untuk dimakan.

Cara Menanak Nasi dengan Rice Cooker dengan Mudah

Ilustrasi cara menanak nasi. Foto: Unsplash/MChe Lee
Dikutip dari buku Menggunakan, Merawat, dan Memperbaiki Peralatan Dapur oleh Daryanto (2022) rice cooker atau penanak nasi adalah alat untuk menanak dan menghangatkan nasi. Selain itu, beberapa rice cooker bisa digunakan untuk memasak masakan.
Kelebihan rice cooker dibandingkan dengan cara masak tradisional adalah kepraktisan. Pasalnya, masyarakat hanya tinggal masukkan beras dan menekan tombol. Nantinya, rice cooker akan memasak tanpa beras hingga menjadi nasi.
Namun yang perlu diperhatikan adalah cara memasaknya. Apabila salah dalam memasak nasi, maka hasilnya bisa terlalu keras atau lembek yang tidak sedap untuk dimakan.
ADVERTISEMENT
Berikut cara menanak nasi dengan rice cooker secara praktis dan tetap pulen.

1. Cuci Beras

Hal pertama sebelum menanak nasi adalah membersihkannya. Cuci beras sebanyak 2-3 kali dengan air bersih. Jangan terlalu banyak mencuci beras yang berdampak pada kandungan serat yang menempel pada kulitnya terlepas.

2. Gunakan Takaran

Biasanya, produk rice cooker menyediakan sebuah takaran. Takaran yang digunakan untuk menanak nasi adalah 1:2. Artinya satu cup beras perlu memasukkan 2 cup air.
Jika tidak ada takaran, panci rice cooker memiliki sebuah angka. Angka tersebut merupakan panduan untuk menanak nasi. Apabila beras yang dimasukkan dalam angka 2 cup, maka tambahkan air sampai di angka 4 cup.
Jika kesulitan membaca angka di panci rice cooker, gunakan jari telunjuk. Masukkan air sampai jaraknya dengan beras sepanjang satu ruas jari telunjuk.
ADVERTISEMENT

3. Nyalakan Rice Cooker

Setelah beras yang sudah diisi air dimasukkan, sambungan listrik rice cooker. Jika terdapat lampu yang menyala, tekan tombol “Cook”. Tunggu nasi hingga matang.

4. Aduk Nasi yang Sudah Matang

Setelah lampu di rice cooker berubah ke “Warm” yang ditandai dengan sebuah bunyi, buka penutup rice cooker untuk mengaduk nasi agar tidak menempel dan menimbulkan kerak.
Namun perlu berhati-hati dalam membuka dan mengaduknya. Sebab, nasi baru saja matang yang menghasilkan suhu dan uap panas.
Sekarang, sudah tahu menanak nasi dengan rice cooker yang pulen bukan? Dengan begitu tidak lagi kesulitan saat ingin menanak nasi yang enak.(MZM)