Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Alat Reproduksi untuk Pria dan Wanita
22 Mei 2023 12:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara menjaga kebersihan dan kesehatan alat reproduksi sangat penting untuk diketahui oleh pria maupun wanita. Terlebih apabila seseorang sudah mengalami masa pubertas dan mulai menginjak dewasa.
ADVERTISEMENT
Pubertas merupakan masa ketika seseorang mengalami perubahan secara fisik atau mental yang disebabkan oleh perubahan hormon. Pada pria, pubertas terjadi ketika mengalami mimpi basah. Sedangkan pada wanita ditandai dengan haid atau menstruasi.
Cara Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Alat Reproduksi
Berikut merupakan cara menjaga kebersihan dan kesehatan alat reproduksi untuk pria dan wanita mengutip dari laman promkes.kemkes.go.id:
1. Memakai handuk lembut, kering, bersih, dan tak berbau atau lembap
Dalam laman ncbi.nlm.nih.gov, sebagian besar penelitian menemukan bahwa handuk kertas bisa menghilangkan bakteri secara efektif, mengeringkan tangan secara efisien, dan mengurangi kontaminasi lingkungan dari toilet atau kamar kecil.
2. Memakai celana dalam dari bahan penyerap keringat
Berdasarkan Jurnal Kesehatan Reproduksi Volume 4 Nomor 3 yang ditulis Gusti Ayu Mandriwati dan Ni Kadek Padmiyani, celana dari katun atau kaos merupakan bahan yang mudah menyerap keringat.
ADVERTISEMENT
Kebiasaan sehat menggunakan celana dalam bisa dilakukan dengan menyetrika celana setelah dicuci. Apabila tidak dapat menerapkannya, jemur celana di tempat yang aman dari paparan kuman dan diganti setiap kali kotor.
3. Mengganti pakaian dalam minimal dua kali sehari
Memakai pakaian dalam yang sama untuk waktu lama mempunyai konsekuensi untuk kesehatan. Bakteri yang terdapat di pakaian dalam bisa menyebabkan infeksi berbahaya apabila bersentuhan dengan kulit untuk waktu yang lama.
Mengutip dari laman bissellcentre.org, kebiasaan buruk tidak mengganti pakaian dalam secara teratur bahkan bisa menyebabkan gagal ginjal atau bahkan kanker kandung kemih.
4. Membersihkan alat kelamin dengan benar
Untuk perempuan, membersihkan alat kelamin setelah membuang air kecil atau air besar sebaiknya dilakukan dari arah depan ke belakang supaya kuman pada anus tidak dapat masuk ke dalam organ reproduksi.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga disampaikan dalam jurnal yang ditulis oleh Gusti Ayu Mandriwati dan Ni Kadek Padmiyani. Untuk menghindari terjadinya kontaminasi terhadap alat kelamin dari kotoran, setelah buang air besar kotoran perlu dibersihkan menggunakan sabun dan air bersih.
5. Melakukan khitan
Untuk laki-laki, dianjurkan untuk melakukan khitan atau sunat supaya mencegah terjadinya penyebaran penyakit menular seksual serta menurunkan risiko kanker penis.
Demikianlah cara menjaga kebersihan dan kesehatan alat reproduksi untuk pria dan wanita. Semoga dapat membantu.(eln)