Konten dari Pengguna

Cara Pembalikan Gaya Dada saat Berenang dan Gaya Lainnya

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
17 Oktober 2023 10:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Pembalikan Gaya Dada Harus Dilakukan dengan Teknik Ini, Pexels/Guduru Ajay bhargav
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Pembalikan Gaya Dada Harus Dilakukan dengan Teknik Ini, Pexels/Guduru Ajay bhargav
ADVERTISEMENT
Saat berenang, teknik pembalikan sangat penting untuk diketahui untuk meningkatkan keberhasilan, terutama saat perlombaan. Cara pembalikan gaya dada harus dilakukan dengan teknik yang benar. Demikian pula pembalikan gaya lainnya.
ADVERTISEMENT
Teknik pembalikan gaya renang secara umum dapat dibagi menjadi 2 jenis, yaitu pembalikan biasa (membalikkan tubuh dan kedua tungkai langsung ke dinding kolam) dan pembalikan salto (memutar tubuh di dalam air).
Teknik pembalikan biasa bisa digunakan untuk gaya dada, bebas, dan kupu-kupu. Sementara teknik pembalikan salto hanya bisa digunakan untuk gaya bebas.

Cara Pembalikan Gaya Dada Harus Dilakukan dengan Teknik Biasa

Ilustrasi Cara Pembalikan Gaya Dada Harus Dilakukan dengan Teknik Ini, Pexels/Pixabay
Mengutip Buku Jago Renang, Sandra Arhesa, S.Si., M.Pd. (2020:110), cara pembalikan gaya dada harus dilakukan dengan menyentuh dinding secara bersamaan. Inilah tahapannya:
ADVERTISEMENT
Cara pembalikan untuk gaya kupu-kupu sama dengan gaya dada.

Cara Pembalikan Gaya Bebas saat Berenang

Ilustrasi Cara Pembalikan Gaya Dada Harus Dilakukan dengan Teknik Ini, Pexels/Jim De Ramos
Ada 3 cara yang bisa dilakukan untuk membalik badan saat berenang dengan gaya bebas, yakni:

1. Teknik Pembalikan Biasa

Balik ke kanan atau kiri dengan cepat. Jika tangan kanan yang menyentuh dinding, putar badan ke kiri. Jika tangan kiri yang menyentuh dinding, putar badan ke kanan.

2. Teknik Pembalikan Salto belakang (Kiefer)

Sebelum tangan menyentuh dinding, ambil sikap telentang dan lakukan salto belakang dengan cepat sampai kaki dan pantat mendekati dinding. Luruskan kaki sekuat-kuatnya ke muka.

3. Teknik Pembalikan Salto ke Muka

Pembalikan ini tidak memerlukan sentuhan tangan. Kedua kaki cukup menyentuh dinding dengan salto ke muka.
Kesimpulannya, cara pembalikan gaya dada harus dilakukan dengan menyentuh dinding secara bersamaan (teknik biasa). Demikian pula cara pembalikan gaya kupu-kupu. Sementara pembalikan gaya bebas bisa dilakukan dengan teknik biasa maupun salto. (Bren)
ADVERTISEMENT